Medan - Tingkatkan sinergitas dalam pelaksanaan manajemen SDM-nya, Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara hadiri Rapat Koordinasi dengan BKN Kantor Regional VI Medan perihal Persiapan Pelaksanaan Seleksi Kedinasan Tahun 2023. Senin, (05/06/2023).
Melalui Rapat Koordinasi yang dipimpin oleh Kepala Bagian INKA, Yosi, tersebut, Kepala Subbagian Kepegawaian dan Analis Kepegawaian Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara membahas detail terkait enentuan Titik Lokasi Ujian, sarana dan prasarana yang dibutuhkan selama ujian berlangsung, serta koordinasi dengan pihak external seperti Kepolisian Medan Sunggal demi lancarnya pelaksanaan ujian.
Sebagaimana diketahui bersama bahwa Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara akan menyelenggarakan Seleksi Sekolah Kedinasan Tahun 2023 selama 4 hari mulai dari 17 Juni sampai dengan 20 Juni 2023 pada BKN Kanreg VI dan diikuti oleh 2.411 peserta Calon Taruna dengan pembagian 4 sesi setiap harinya.
Kegiatan yang berlangsung pada Aula A.E. Manihuruk Kantor Regional VI BKN Medan ini juga diikuti oleh perwakilan dari 6 instansi pemerintah.