Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

POKJA PENCEGAHAN UPP KANWIL KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM SUMUT GELAR SOSIALISASI PERPRES NOMOR 87 TAHUN 2016 TENTANG SATGAS SABER PUNGLI

Medan – Tim Pokja Pencegahan Unit Pemberantasan Pungli Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara, dipimpin Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM, M. Yunus Affan, Senin (14/11/2016) menggelar Sosialisasi Perpres Nomor 87 Tahun 2016 tentang Satgas Saber Pungli di 3 (tiga) tempat, diantaranya Rupbasan Kelas I Medan, LPKA Kelas I A Medan, dan Bapas Kelas I Medan. Sosialisasi ini digelar saat peserta mengikuti kegiatan apel pagi, yang dihadiri masing-masing Kepala Unit Pelaksana Teknis, anggota Pokja Pencegahan UPP Kantor Wilayah, serta seluruh staf dan pejabat. Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM, dalam arahannya mengingatkan kepada seluruh pimpinan dan staf di jajaran UPT Kantor Wilayah untuk tidak main-main terhadap pemberantasan pungutan liar. Jika ada oknum yang tertangkap tangan melakukan pungli, maka kami tidak akan segan-segan memberikan sanksi terhadap oknum tersebut. Secara mekanisme, kami akan memberdayakan pengawasan internal, melaksanakan sosialisasi, dan akan melakukan tindakan terhadap pelaku pungli. “Hal ini dilakukan untuk mendukung Instruksi Presiden dalam melakukan pemberantasan tehadap pungli”, tegasnya. (Humas Kanwil).

Rupbasan Kelas I Medan

u 1

u 2

 

LPKA Kelas I A Medan

IMG 1658

IMG 1672

IMG 1680

 

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
PROVINSI SUMATERA UTARA
PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Putri Hijau No. 4, Kesawan, Medan Barat, Kota Medan, Sumatera Utara 20112
PikPng.com phone icon png 604605   081260894926
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    kanwilsumut@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    humas.kanwilsumut@gmail.com

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   Youtube kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI SUMATERA UTARA


         

  Jl. Putri Hijau No. 4, Kesawan, Medan Barat,
Kota Medan, Sumatera Utara 20112
  081260894926
  kanwilsumut@kemenkumham.go.id
  humas.kumhamsumut@gmail.com

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI