Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Peningkatan Pengetahuan dan Kompetensi Pemangku Kehumasan Dalam Pembuatan Konten Video

12 Sept 22 1

Medan, Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara menyelenggarakan Pelatihan Video Editing bagi pemangku kehumasan di lingkungan Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara. Pelatihan ini sebagai upaya peningkatan  pengetahuan dan kompetensi dalam pembuatan video kegiatan yang dapat mendukung pekerjaan pemangku kehumasan.

Pelatihan dilaksanakan secara hybrid dan dibuka oleh Bambang Suhendra Kepala Subbagian Hubungan Masyarakat, RB dan TI. Dalam kesempatannya Bambang menyampaikan pentingnya pelatihan ini bagi setiap pemangku kehumasan. “Diera saat ini, penguasaan keterampilan dalam pembuatan konten video baik bagi instansi swasta maupun pemerintahan, menjadi hal mutlak yang harus dikuasai oleh pemangku kehumasan.” kata Bambang di Aula Soepomo lantai V kantor wilayah (Senin,12/09/22)

“Hal ini dikarenakan, saat ini masyarakat cenderung lebih senang mendapatkan informasi dalam bentuk video dari pada hanya dalam bentuk tulisan teks.” lanjutnya

Hadir sebagai narasumber Pudji Setyo Pensiunan Kemendiknas Universitas Terbuka sekaligus sebagai Sutradara.

Setelah mengikuti pelatihan video editing diharapkan peserta yang merupakan pemangku kehumasan mampu menerapkan dan memproduksi pembuatan video untuk memenuhi kebutuhan di unit pelaksana teknis masing-masing. (Humas/FM)

12 Sept 22 1012 Sept 22 1012 Sept 22 1012 Sept 22 1012 Sept 22 1012 Sept 22 1012 Sept 22 1012 Sept 22 1012 Sept 22 10

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
PROVINSI SUMATERA UTARA
PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Putri Hijau No. 4, Kesawan, Medan Barat, Kota Medan, Sumatera Utara 20112
PikPng.com phone icon png 604605   081260894926
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    kanwilsumut@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    humas.kanwilsumut@gmail.com

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   Youtube kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI SUMATERA UTARA


         

  Jl. Putri Hijau No. 4, Kesawan, Medan Barat,
Kota Medan, Sumatera Utara 20112
  081260894926
  kanwilsumut@kemenkumham.go.id
  humas.kumhamsumut@gmail.com

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI