Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Pandemi Masih Berlanjut, KUSUMA Rutin Monitor Penanggulangan Covid-19 Pegawai

 3PPKMLagi

Medan – Pandemi Covid-19 hingga saat ini masih berlangsung. Sebaran secara Nasional pada 2 Agustus 2021 pada laman https://covid19.go.id/ sebanyak 3.462.800 kasus positif Covid-19. Menyikapi hal ini, Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara (KUSUMA) rutin memonitoring penanggulangan Covid-19 di lingkungannya dengan melakukan tracing terhadap seluruh pegawai melalui pengisian google form setiap hari.

“Mengingatkan kepada kita semua, jangan lupa mengisi setiap hari monitoring penanggulangan Covid-19. Dengan data yang real ini nantinya, pimpinan KUSUMA dapat mengambil kebijakan yang tepat,” himbau Sardiaman Purba Jabatan Fungsional Tertentu Pembimbing Kemasyarakatan Madya saat menyampaikan amanatnya pada Apel Virtual yang diikuti oleh Jajaran Pimpinan Tinggi, Pejabat Administrator dan Pengawas serta seluruh pegawai pagi ini, Selasa (3/8/2021).

Sardiaman menambahkan bahwa sebagaimana yang disampaikan Presiden Joko Widodo dimana dilakukan perpanjangan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 4 sampai tanggal 9 Agustus di beberapa daerah, insan KUSUMA sebagai pelaksana diharap dapat mendukung pelaksanaannya.

“Kebijakan terkait perpanjangan PPKM Level 4 di KUSUMA nantinya akan disampaikan lebih lanjut. Kita percaya bahwa perpanjangan PPKM ini bertujuan untuk kesejahteraan dan kesehatan masyarakat,” tambahnya. (HUMAS/sowat)

3PPKMLagi8

3PPKMLagi8

3PPKMLagi8

3PPKMLagi8

3PPKMLagi8

3PPKMLagi8

3PPKMLagi8

3PPKMLagi8

3PPKMLagi8

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
PROVINSI SUMATERA UTARA
PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Putri Hijau No. 4, Kesawan, Medan Barat, Kota Medan, Sumatera Utara 20112
PikPng.com phone icon png 604605   081260894926
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    kanwilsumut@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    humas.kanwilsumut@gmail.com

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   Youtube kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI SUMATERA UTARA


         

  Jl. Putri Hijau No. 4, Kesawan, Medan Barat,
Kota Medan, Sumatera Utara 20112
  081260894926
  kanwilsumut@kemenkumham.go.id
  humas.kumhamsumut@gmail.com

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI