Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Kanwil Kemenkumham Sumut Hadiri Sosialisasi Aplikasi Sistem Informasi Penyelesaian Kerugian Negara

02 08 22 KEU 1

Medan - Sampai saat ini, penyelesaian kerugian negara di lingkungan Kementerian Hukum dan HAM masih belum didukung dengan sistem pengendalian yang memadai, menyebabkan lemahnya pengawasan dan pengendalian atas penyelesaian kerugian negara yang sedang dilaksanakan. Kondisi tersebut tentunya membutuhkan solusi agar tidak menyebabkan permasalahan yang semakin serius di kemudian hari. 

Melihat hal itu, Kementerian Hukum dan HAM mengembangkan sebuah Aplikasi Sistem Informasi Penyelesaian Kerugian Negara yang siang hari ini, (02/08/22), telah disosialisasikan kepada seluruh satuan kerja Kementerian Hukum dan HAM, tidak terkecuali Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara. 

Dengan dibuka oleh Kepala Biro Keuangan Sekretaris Jenderal Kementerian Hukum dan HAM, Wisnu Nugroho Dewanto, aplikasi yang disosialisasikan pada kegiatan hari ini dapat memudahkan setiap pihak terkait untuk melakukan pengawasan dan pengendalian atas penyelesaian kerugian negara. 

"Apabila kondisi saat ini dibiarkan terus menerus, maka menyebabkan terakumulasinya kerugian negara dan berpotensi terjadinya temuan berulang oleh Badan Pemeriksa Keuangan. Oleh karenanya, dalam rangka penyelesaian kerugian negara, saat ini sudah dilakukan transformasi digital dengan membangun sistem pengendalian yang memadai dalam penyelesaian kerugian negara," jelas Wisnu. 

Lebih lanjut, ia menyampaikan bahwa Aplikasi Sistem Informasi Penyelesaian Kerugian Negara merupakan aplikasi yang digunakan untuk percepatan dalam penyelesqian kerugian negara secara terintegrasi, online, dan dapat diakses secara real time. 

Kegiatan kemudian dilanjut dengan pemaparan teknis penggunaan Aplikqsi Sistem Informasi Penyelesaian Kerugian Negara. 

"Diharapkan dengan adanya aplikasi ini dapat membantu penyelesaian kerugian negara di lingkungan Kementeriqn Hukum dan HAM sesuai dengan ketentuan yang berlaku," tutup Wisnu. 

Turut hadir pada kegiatan hari ini Kepala Subbagian Pengelola Keuangan dan Barang Milik Negara, Maraulina, serta Staf Pengelola Keuangan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara.

02 08 22 KEU 202 08 22 KEU 302 08 22 KEU 4

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
PROVINSI SUMATERA UTARA
PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Putri Hijau No. 4, Kesawan, Medan Barat, Kota Medan, Sumatera Utara 20112
PikPng.com phone icon png 604605   081260894926
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    kanwilsumut@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    humas.kanwilsumut@gmail.com

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   Youtube kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI SUMATERA UTARA


         

  Jl. Putri Hijau No. 4, Kesawan, Medan Barat,
Kota Medan, Sumatera Utara 20112
  081260894926
  kanwilsumut@kemenkumham.go.id
  humas.kumhamsumut@gmail.com

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI