Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Kanwil Kemenkumham Sumut Fasilitasi Penyusunan NA Ranperda Pemkab Labuhanbatu Utara

Laburayani

Aek Kanopan – Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Ham Sumatera Utara sebagai pelaksana tugas Kementerian Hukum dan HAM diwilayah terus bersinergi dengan Pemerintah Daerah dalam pembentukan produk hukum daerah. Senin 29 Agustus 2022 Kanwil Kemenkumham Sumut melaksanakan Fasilitasi Penyusunan Naskah Akademik Rancangan Peraturan Daerah, bertempat di Ruang Rapat Bagian Hukum Sekretariat Daerah Kabupaten Labuhanbatu Utara.

Hal ini sesuai dengan ketentuan yang diatur dalam Pasal 169 Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 120 Tahun 2018 tentang Perubahan Atas Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 80 Tahun 2015 tentang Pembentukan Produk Hukum Daerah yang mengamanatkan bahwa setiap tahapan pembentukan Peraturan Daerah (Perda), Peraturan Kepala Daerah (Perkada) dan Peraturan DPRD mengikutsertakan Perancang Peraturan Perundang-undangan.

Pada kesempatan ini Kanwil Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara diwakili oleh Rahmayani Saragih  dan Maretta Bestuiren selaku Perancang Peraturan Perundang-undangan. Perwakilan Kantor Wilayah di terima oleh Muslim Ritonga selaku perwakilan dari Sekretariat Daerah Kabupaten Labuhanbatu Utara.

Dari kegiatan ini diharapkan dapat diperoleh masukan terkait Perda yang akan diusulkan sehingga apa yang menjadi aspirasi dari masyarakat dapat terakomodir sehingga Perda yang dihasilkan sesuai dengan yang diharapkan.

 

Laburayani0

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
PROVINSI SUMATERA UTARA
PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Putri Hijau No. 4, Kesawan, Medan Barat, Kota Medan, Sumatera Utara 20112
PikPng.com phone icon png 604605   081260894926
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    kanwilsumut@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    humas.kanwilsumut@gmail.com

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   Youtube kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI SUMATERA UTARA


         

  Jl. Putri Hijau No. 4, Kesawan, Medan Barat,
Kota Medan, Sumatera Utara 20112
  081260894926
  kanwilsumut@kemenkumham.go.id
  humas.kumhamsumut@gmail.com

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI