Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Sistem Peradilan Pidana Harus Menjamin Kesejahteraan Masyarakat

 
(Medan, 28 Juni 2018) Badan Penelitian dan Pengembangan Hukum dan HAM bekerjasama dengan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara menyelenggarakan kegiatan Focus Group Discussion Pemanfaatan Hasil Penelitian dan Pengembangan Hukum. Hasil penelitian yang akan dibahas tersebut antara lain "Penerapan Mekanisme Small Claim Court dalam Penegakan Hukum di Indonesia". 
 
Dalam sambutannya, Kakanwil (Priyadi) menyambut baik hasil penelitian tersebut mengingat proses Criminal Justice System cukup rumit untuk perkara yang kecil dan memerlukan banyak biaya. Kakanwil berharap penelitian ini dapat diimplementasikan oleh aparat penegak hukum, khususnya di Provinsi Sumatera Utara dengan mempertimbangkan juga kearifan lokal yang ada di Sumatera Utara. Kedepannya sistem peradilan pidana menjadi sederhana, mudah, tepat dan tidak menghabiskan biaya yang banyak untuk kasus-kasus kecil sehingga menjamin kesejahteraan masyarakat.
 
"Adanya hasil penelitian ini, diharapkan bisa menjamin kesejahteraan masyarakat, Mengapa? karena tidak ada lagi proses peradilan pidana yang berbelit-belit dan menghabiskan biaya yang tinggi", tukas Kakanwil (Priyadi)
 
Turut hadir dalam kegiatan FGD ini, antara lain Kepala Pusat Penelitian dan Pengembangan Hukum (Seprizal) sebagai Koordinator kegiatan, Kadiv. Yankumham (Ardiansyah), dan para peserta yang berasal dari akademisi, perwakilan Pengadilan Tinggi Sumatera Utara dan Kejaksaan Tinggi Sumatera Utara. (Humas Kanwil)
 
 
Sistem Peradilan Pidana 2
 
 
Sistem Peradilan Pidana 2
 
 
logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
PROVINSI SUMATERA UTARA
PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Putri Hijau No. 4, Kesawan, Medan Barat, Kota Medan, Sumatera Utara 20112
PikPng.com phone icon png 604605   081260894926
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    kanwilsumut@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    humas.kanwilsumut@gmail.com

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   Youtube kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI SUMATERA UTARA


         

  Jl. Putri Hijau No. 4, Kesawan, Medan Barat,
Kota Medan, Sumatera Utara 20112
  081260894926
  kanwilsumut@kemenkumham.go.id
  humas.kumhamsumut@gmail.com

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI