Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Divisi Keimigrasian Kemenkumham Sumut Hadiri Penandatanganan Komitmen Bersama dan Deklarasi Janji Kinerja di Lingkungan Ditjen Imigrasi Tahun 2022

2601Deklarasi4

Medan – Kepala Bidang Intelijen dan Penindakan Keimigrasian Gelora Adil Ginting; Kepala Subbidang Penindakan Keimigrasian, Novi Zaldi; Kepala Subbidang Intelijen Keimigrasian, Ekjon Warman Lingga dan jajaran Divisi Keimigrasian Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara menghadiri secara virtual Penandatanganan Komitmen Bersama dan Deklarasi Janji Kinerja di Lingkungan Direktorat Jenderal Imigrasi Tahun 2022 bertempat di Ruang Kerja Kepala Divisi keimigrasian, Rabu (27/01).

“Saya percaya bahwa kegiatan Deklarasi Janji Kinerja di lingkungan Direktorat Jenderal Imigrasi yang diselenggarakan hari ini merupakan bentuk komitmen yang kuat dari jajaran Imigrasi untuk memberikan kinerja optimal yang dapat mendukung pencapaian Program Prioritas Nasional,” kata Inspektur Jenderal, Razilu.

Diingatkan kepada seluruh jajaran bahwa berdasarkan Undang Undang Nomor 6 Tahun 2011 tentang Keimigrasian, Imigrasi menjalankan empat fungsi, yaitu Pelayanan Keimigrasian, Penegakan Hukum, Keamanan Negara dan Fasilitator Pembangunan Kesejahteraan Masyarakat. Seluruh jajaran Imigrasi diharap selalu memperhatikan SOP yang berlaku,mengurangi arogansi petugas, khususnya di

bagian Intelijen dan Penindakan serta melakukan langkah-langkah untuk meningkatkan sistem keamanan Keimigrasian, terutama di titik-titik perlintasan atau pintu masuk negara.

“Saya mengajak kepada seluruh peserta yang hadir di acara ini mari bersama-sama bergandeng tangan bekerja cerdas, keras, ikhlas dan tuntas mewujudkan kejayaan Direktorat Jenderal Imigrasi pada khususnya dan Kemenkumham pada umumnya,” lanjutnya.

Sementara itu, Plt. Direktur Jenderal Imigrasi, Widodo Eka Tjahjana menyapaikan bahwa kegiatan ini merupakan perwujudan dari semangat jajaran Keimigrasian untuk mengukuhkan dan menegaskan komitmen seluruh pegawai, seluruh insan Imigrasi di Indonesia untuk bekerja sesuai dengan rencana yang telah ditetapkan.

“Sudah menjadi suatu keharusan bagi kita untuk menepati janji dan komitmen tersebut. Zaman terus berubah dan berkembang, tidak mempedulikan siapapun yang tertinggal. Oleh karena itu, saya menghimbau setiap insan Imigrasi untuk terus menjaga komitmennya, melaksanakan janjinya, dan tidak berhenti berinovasi dalam segala bidang,” katanya. (HUMAS/sowat)

2601Deklarasi4

2601Deklarasi4

2601Deklarasi4

2601Deklarasi4

 

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
PROVINSI SUMATERA UTARA
PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Putri Hijau No. 4, Kesawan, Medan Barat, Kota Medan, Sumatera Utara 20112
PikPng.com phone icon png 604605   081260894926
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    kanwilsumut@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    humas.kanwilsumut@gmail.com

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   Youtube kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI SUMATERA UTARA


         

  Jl. Putri Hijau No. 4, Kesawan, Medan Barat,
Kota Medan, Sumatera Utara 20112
  081260894926
  kanwilsumut@kemenkumham.go.id
  humas.kumhamsumut@gmail.com

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI