Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

RAPAT TIM PENGAWASAN ORANG ASING

Medan, 22 oktober 2015

Divisi Keimigrasian Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara, bekerjasama dengan IOM mengadakan Rapat Tim Pengawasan Orang Asing bertempat di Ballroom Hotel Emerald Garden Jl. Putri Hijau Medan, dengan tema “ Peningkatan Pengawasan Orang Asing, Penanggulangan Pencari Suaka dan Pengungsi di Wilayah Sumatera Utara”, acara ini dihadiri oleh PLH. Kepala Kantor Wilayah, Kepala Divisi Administrasi Edilauder Lbn. Gaol, yang sekaligus membuka rapat TIM PORA secara resmi,

IMG 9515

Turut hadir sebagai narasumber, Kepala Divisi Keimigrasian Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara, Kepala Badan Inteligent Negara Daerah Sumatera Utara “ Yan Pulung”, KESBANGPOL Prov. Sumatera Utara, Kesdam I/BB, dan POLDASU,

IMG 9525

 

Adapun pembahasan dalam rapat ini adalah “Penanganan dan Pencegahan Imigran” baik dalam bidang transportasi Laut (TNI AL, Polisi Air, Bea Cukai) , Darat  (Imigrasi, TNI/POLRI, Pemerintah Daerah, IOM & UNHCR, dan Masyarakat) dan Udara ( IMIGRASI, TNI AU) adapun dasar Pembentukan TIM PORA Tingkat Wilayah Sumatera Utara ini adalah :

  1. Pasal 69 Undang-Undang No. 6 Tahun 2011 Tentang Keimigrasian;
  2. Pasal 194 Peraturan Pemerintah No. 31 Tahun 2013 tentang Peraturan Pelaksanaan Undang-Undang Nomor 6 Tahun 2011 tentang Keimigrasian;
  3. Keputusan Gubernur Sumatera Utara Nomor 188.44/124/KPTS/2013 tentang  Tim Pengawasan Orang Asing Provinsi Sumatera Utara tanggal 15 Februari 2013;
  4. Keputusan Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara Nomor : W2- 8808 - GR.05.10 Tahun 2014 tentang Pembentukan Tim Pengawasan Orang Asing Provinsi Sumatera Utara.

dalam Paparannya Kepala Divisi Keimigrasian Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara mengtakan “ Imigrasi mempunyai 3 Tugas yang disebut Tri Fungsi Keimigrasian yaitu Penegakan Hukum dan Keamanan, Pelayan Masyarakat,Fasilitator Pembangun Ekonomi, masalah Imigran di SUMUT adalah masalah Internasional dan Nasional yang belum bisa dipastikan kapan Penyelesaiannya, dengan kerjasama TIM PORA ini diharapkan dapat mengatasi segala Kekurangan dan masalah yang dihadapi selama ini khususnya dalam penanganan imigran Ilegal” (humas KUMHAM SU)

IMG 9510

 

IMG 9536

IMG 9549

IMG 9530

IMG 9556

IMG 9522

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
PROVINSI SUMATERA UTARA
PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Putri Hijau No. 4, Kesawan, Medan Barat, Kota Medan, Sumatera Utara 20112
PikPng.com phone icon png 604605   081260894926
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    kanwilsumut@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    humas.kanwilsumut@gmail.com

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   Youtube kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI SUMATERA UTARA


         

  Jl. Putri Hijau No. 4, Kesawan, Medan Barat,
Kota Medan, Sumatera Utara 20112
  081260894926
  kanwilsumut@kemenkumham.go.id
  humas.kumhamsumut@gmail.com

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI