Medan, 18/10/2023. Kepala Divisi Administrasi Kanwil Kemenkumham Sumatera Utara Sahata Marlen Situngkir pimpin pelaksanakan rapat evaluasi serta penguatan tugas pokok dan fungsi Divisi Administrasi. Menghadirkan seluruh pegawai dari masing-masing sub bagian divisi Administrasi, Sahata meminta penjelasan terkait capaian kinerja, kendala serta langkah-langkah yang telah di lakukan dalam mencapai target kinerja yang telah di tentukan.
Diawali dari Subbagian Program dan Pelaporan, kemudian Subbagian Hubungan Masyarakat, Reformasi Birokrasi, dan Teknologi Informasi, selanjutnya Subbagian Kepegawaian, Tata Usaha, dan Rumah Tangga dan diakhiri Subbagian Pengelolaan Keuangan dan Barang Milik Negara, secara bergilir menyampaikan capaian kinerja yang telah diraih, kendala yang dihadapi serta langkah-langkah yang telah dilakukan dalam mencapai target kinerja.
Berbagai masukan serta saran perbaikan juga disampaikan Sahata, seperti rencana pelaksanaan apel pagi yang semula dilaksanakan hanya di halaman kantor wilayah, kedepannya akan dilaksanakan di Aula lantai lima kantor wilayah pada hari Selasa, Rabu dan Kamis, sedangkan Senin dan Selasa akan dilaksanakan di halaman kantor wilayah. Saat pelaksanaan apel pagi dilaksanakan di aula lantai lima kantor wilayah, pembina apel akan memberikan materi terkait tugas dan fungsi yang diembanya. Hal ini dilakukan sebagai transfer knowledge bagi seluruh pegawai, sekaligus sebagai inovasi kantor wilayah dalam meningkatkan pengetahuan SDM nya.
Menutup pelaksanaan rapat, Sahata menyampaikan harapannya semoga rapat yang dilaksanakan hari ini dapat membawa perubahan yang positif bagi organisasi.”Trimakasih untuk kehadiran pada rapat hari ini, semoga rapat ini dapat bermanfaat demi kemajuan organisasi dan kita diberi kesehatan.” tutup Sahata di ruang kerjanya. (Humas/FM)