Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Perkuat Koordinasi dan Sinergi Terkait Pengawasan Orang Asing, Kanwil Kemenkumham Sumut Gelar Rapat Evaluasi Tim PORA Sumut

1timpora

Medan - Kepala Divisi Keimigrasian Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Sumatera Utara, Yan Wely Wiguna membuka kegiatan rapat evaluasi Tim Pengawasan Orang Asing (Tim PORA) wilayah Provinsi Sumatera Utara bertempat di Grand Central Premier Medan, Rabu (18/10/23).

Dalam sambutan yang disampaikan, Yan Wely Wiguna menyebutkan bahwa kekuatan pada jajaran Keimigrasian amat sangat terbatas dalam pengawasan orang asing sehingga membutuhkan dukungan baik informasi dan personil bersama instansi terkait di Wilayah Sumatera Utara.

“Kemampuan kami amat sangat terbatas, untuk itu kami memohon bantuan Bapak/Ibu dalam pengawasan orang asing bersama dengan kami (Imigrasi),” jelas Yan Wely Wiguna.

Pada paparan materi, Kabid Intelijen dan Penindakan Keimigrasian, Gelora Adil Ginting menyebutkan bahwa dalam upaya pengawasan orang asing agar lebih greget harus kita lakukan bersama-sama,” ungkap Gelora Ginting.

Diketahui sebelumnya Tim Pora telah melakukan beberapa Operasi Gabungan baik di darat maupun di laut bersama instansi terkait di wilayah Provinsi Sumatera Utara.

Adapun yang terlibat dalam Rapat Evaluasi Tim Pora Gabungan ini terdiri dari Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Provsu, Kepala BIN Daerah Sumut, Komandan Angkatan Laut Lantamal I Medan, Kabid Pemberantasan dan Intel BNN Provsu, Komando Sektor I Medan, Kanwil Kemenag Sumut, Kanwil Bea Cukai Provsu, Kepala Intelijen Lanud Soewondo, Kadis Tenaga Kerja Provsu, Kepala Rudenim Medan dan Pejabat Inteldakim di Lingkungan Kanwil Kemenkumham Sumut.

2timpora

3timpora

4timpora

5timpora

6timpora

8timpora

9timpora

10timpora

11timpora

12timpora

13timpora

14timpora

timpora

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
PROVINSI SUMATERA UTARA
PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Putri Hijau No. 4, Kesawan, Medan Barat, Kota Medan, Sumatera Utara 20112
PikPng.com phone icon png 604605   081260894926
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    kanwilsumut@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    humas.kanwilsumut@gmail.com

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   Youtube kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI SUMATERA UTARA


         

  Jl. Putri Hijau No. 4, Kesawan, Medan Barat,
Kota Medan, Sumatera Utara 20112
  081260894926
  kanwilsumut@kemenkumham.go.id
  humas.kumhamsumut@gmail.com

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI