PEMATANGSIANTAR – Penasihat Dharma Wanita Persatuan (DWP) Pengayoman Kanwil Kemenkumham Sumut, Artati hadir dalam kegiatan yang diselenggarakan oleh DWP Rayon Siantar Tobasa di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Klas IIA Pematangsiantar, Pematangsiantar (23/11/2019).
Adapun rangkaian kegiatan yang diselenggarakan diantaranya tarian persembahan dari WBP (Warga Binaan Pemasyarakatan), Penyerahan SK Kepengurusan DWP Lapas Klas IIA Pematangsiantar, Penganugerahan predikat terfavorit dan terbaik bagi anggota DWP Lapas Klas IIA Pematangsiantar, dan penyerahan bingkisan kepada Pengurus DWP Periode Tahun 2019.
Artati dalam kata sambutannya mengungkapkan bahwa DWP wajib mendukung penuh kegiatan dan tugas suami sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN) Kementerian Hukum dan HAM Republik Indonesia. Artati juga mengaku terkesan dengan penghargaan bagi anggota DWP terfavorit dan terbaik tahun 2019.
“Apresiasi berupa penghargaan DWP terfavorit dan terbaik tahun 2019 ini sangat bagus sekali. Dan ini semoga menjadi penyemangat dalam berkegiatan selanjutnya,” harap Artati.* (HUMAS)