Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Pembina Apel Pagi : “Kanwil Kemenkumham Sumut Menginformasikan Berbagai Layanan dan Hasil Bimbingan Kerja Melalui TNI Expo 2022”

Expotni
Medan
- Pegawai Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Sumatera Utara laksanakan Apel Pagi sebelum melaksanakan aktifitas harian. Selaku Pembina Apel pagi ini Kepala Subbidang Pembinaan, Teknologi Informasi dan Kerjasama Pariaman Saragih, bertempat di Halaman Kanwil Kememenkumham Sumut. (Rabu, 19/10/2022)

Pada apel pagi ini Pariaman menginformasikan kegiatan yang telah dilaksanakan Divisi Pemasyarakatan selama pekan ini. Secara berkala telah dilakukan Monitoring dan Evaluasi (Monev) terhadap pelaksanaan tugas dan fungsi pada Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Binjai, Rumah Tahanan Negara Kelas I Labuhan Deli, Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Lubuk Pakam, Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Tebing Tinggi.  

“Kanwil Kemenkumham Sumut turut berpartisipasi pada TNI Expo 2022 yang berlokasi di Lapangan Benteng Medan. Kegiatan ini diselenggarakan pada hari Minggu 16 Oktober 2022 hingga 21 Oktober 2022. Melalui kegiatan ini kita telah menginformasikan berbagai layanan serta hasil bimbingan kerja yang ada pada Jajaran Kanwil Kemenkumham Sumut”, ucap Pariaman.

Dengan telah dilaksanakannya ikrar bersama dan penandatanganan Pakta Integritas Netralitas Pegawai di Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara pada pelaksanaan PEMILU 2024, saya himbau agar seluruh pegawai segera menandatangani dan menyerahkan dokumen tersebut pada bagian kepegawaian. Senin mendatang akan kita laksanakan Workshop Maturitas SPIP saya himbau satgas Maturitas SPIP agar dapat mengikuti kegiatan tersebut, tambahnya.

Hadir mengikuti apel pagi hari ini Kepala Divisi Administrasi Rudi Hartono, Pejabat Administrator, Pejabat Pengawas dan Pegawai di lingkungan Kanwil Kemenkumham Sumut.

 

Expotni0

Expotni1

Expotni2

Expotni3

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
PROVINSI SUMATERA UTARA
PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Putri Hijau No. 4, Kesawan, Medan Barat, Kota Medan, Sumatera Utara 20112
PikPng.com phone icon png 604605   081260894926
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    kanwilsumut@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    humas.kanwilsumut@gmail.com

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   Youtube kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI SUMATERA UTARA


         

  Jl. Putri Hijau No. 4, Kesawan, Medan Barat,
Kota Medan, Sumatera Utara 20112
  081260894926
  kanwilsumut@kemenkumham.go.id
  humas.kumhamsumut@gmail.com

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI