Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Pekerjaan Sebagai Bentuk Ibadah, Kanwil Kemenkumham Sumut Laksanakan Kegiatan Pengajian

ZZZKegiatan Pengajian

MEDAN - Seiring dengan kebutuhan akan peningkatan kualitas pelayanan yang baik, peningkatan kemampuan pegawai tidak hanya dilihat secara pemahaman terkait pekerjaan saja, tapi juga secara rohani. Salah satu cara yang dilakukan oleh Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara (KUSUMA) ialah dengan mengadakan pengajian rutin bulanan di Aula Soepomo Kantor Wilayah, Kamis 02 September 2021.

Acara pengajian ini sebagai bentuk implementasi dalam membangun Zona Integritas terkait perubahan pola pikir dan budaya kerja. Acara pengajian dihadiri oleh Kepala Kantor Wilayah, Imam Suyudi serta pejabat struktural dan seluruh pegawai yang beragama muslim baik PNS maupun PPNPN.

Dalam tausiyahnya, Ustadz Kasman Lubis mengajak seluruh jamaah pengajian menjadikan hamba yang ihsan dan melakukan pekerjaan dengan ikhlas, jujur dan cerdas serta selalu diniatkan menjadi ibadah kepada Allah SWT agar mencapai hasil yang maksimal.

“Mari kita selalu bersyukur kepada Allah dengan wujud sedekah dan berbagi kepada sesama agar setiap langkah kehidupan kita selalu mendapatkan berkah dan ridho dari Allah SWT”, Ujar ustadz Kasman Lubis.

Kegiatan pengajian ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran beragama dalam aspek wawasan dan pengetahuan serta aspek sikap dalam pembentukan karakter pegawai. Semoga seluruh pegawai Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara senantiasa mendapat berkah dan selalu mendapatkan perlindungan dari Allah di masa pandemi ini.

Memperhatikan kondisi pandemi saat ini yang belum juga membaik, kegiatan pengajian dilaksanakan secara langsung dan virtual.

ZZZKegiatan Pengajian1

ZZZKegiatan Pengajian2

ZZZKegiatan Pengajian3

ZZZKegiatan Pengajian4ZZZKegiatan Pengajian5

ZZZKegiatan Pengajian6

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
PROVINSI SUMATERA UTARA
PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Putri Hijau No. 4, Kesawan, Medan Barat, Kota Medan, Sumatera Utara 20112
PikPng.com phone icon png 604605   081260894926
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    kanwilsumut@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    humas.kanwilsumut@gmail.com

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   Youtube kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI SUMATERA UTARA


         

  Jl. Putri Hijau No. 4, Kesawan, Medan Barat,
Kota Medan, Sumatera Utara 20112
  081260894926
  kanwilsumut@kemenkumham.go.id
  humas.kumhamsumut@gmail.com

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI