Medan – Mengawali rutinitas harian seluruh pegawai Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara laksanakan apel pagi. Selaku Pembina Apel Kepala Kantor Wilayah Imam Suyudi, bertempat di Halaman Kanwil Kemenkumham Sumut. (Senin, 10/10/2022)
Kepala Divisi Keimigrasian Ignatius Purwanto dan Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM Alex Cosmas Pinem hadir mengikuti apel pagi. Mengawali amanatnya Imam mengajak seluruh pegawai untuk selalu bersyukur dengan limpahan berkah berupa kesehatan sehingga dapat beraktifitas tanpa kekurangan satu apapun.
"Kita telah memasuki Triwulan ke 4 Tahun 2022, masih terdapat kegiatan yang di jadwalkan pelaksanaannya beberapa waktu ke depan. Salah satu kegiatan yang akan kita laksanakan adalah Sosialisasi Rancangan Undang-Undang Kitab Undang-Undang Hukum Pidana (RUU KUHP) yang akan dilaksanakan pada Jum’at 14 Oktober 2022. Kegiatan ini merupakan kerja sama Divisi Pelayanan Hukum dan HAM dan Universitas Sumatera utara (USU). Sosialisasi Peraturan Perundang-Undangan ini merupakan salah satu tugas Kementerian Hukum dan HAM yang di laksanakan oleh Kantor Wilayah”, terang Imam.
Dengan padatnya jadwal pelaksanaan kegiatan, saya harap seluruh pegawai dapat turut mensukseskan kegiatan yang ada. Laksanakan kegiatan sesuai dengan perencanaan agar penyerapan anggaran dapat tercapai sesuai yang ditargetkan. Laksanakan seluruh kegiatan dengan baik, transparan dan akuntabel, tambahnya
Turut hadir pada apel pagi Pejabat Administrator, Pejabat Pengawas dan seluruh pegawai Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara.