Medan – Banyaknya kasus hubungan arus pendek listrik yang menimbulkan kebakaran menjadi perhatian serius. Menanggapi hal ini, Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara (Kemenkumham Sumut) menghimbau seluruh pegawai untuk disiplin menggunakan listrik dengan bijak.
“Kami mengingatkan kepada rekan-rekan agar colokan listrik dirapikan, sambung-menyambung listrik dikurangi. Bagi kita yang akan meninggalkan kantor, apalagi Jumat Sore karena Sabtu dan Minggu kita libur supaya kantor kita nyaman dan terhindar dari hal yang tidak diinginkan,” ujar Sardiaman Purba, Pembimbing Kemasyarakatan Madya selaku Pembina Apel Pagi Virtual, Selasa (14/9/2021).
Kepala Kanwil, Imam Suyudi; Kadiv Keimigrasian, Anggiat Napitupulu; Kadiv Pelayanan Hukum dan HAM, Purwanto dan beberapa pegawai turut mengikuti Apel langsung di Ruang Saharjo.
Disamping itu, ditengah kondisi Pandemi Covid-19 saat ini, insan Kemenkumham Sumut juga diajak harus mendukung pemerintah dalam menerapkan Protokol Kesehatan: memakai masker, mencuci tangan dan menjaga jarak baik dalam pelaksanaan tugas dan dimanapun berada.
“Walaupun dalam masa pandemi kita harus selalu semangat dalam melaksanakan tugas pokok fungsi kita. Jangan kita malah mengendur harus tetap semangat, karena kita sudah menjelang akhir tahun 2021,” tambahnya. (HUMAS/sowat)