Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Meski Weekend, Panitia Bekerja Maksimal Layani Peserta Ujian CPNS Kemenkumham

Weekend

MEDAN - Panitia Daerah seleksi CPNS Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara menjalankan tugas melayani peserta dalam pelaksanaan ujian SKD (Seleksi Kompetensi Dasar) dengan menggunakan CAT (Computer Assisted Test). Meski weekend, seluruh panitia menjalankan tugas dengan maksimal.

Sabtu ini merupakan pelaksanaan ujian SKD hari ke-4 yang dilaksanakan di GOR Mini Futsal Disporasu, Medan (1/2/2020). Walaupun biasanya hari Sabtu merupakan hari libur yang dimanfaatkan sebagai waktu kumpul bersama keluarga, weekend ini menjadi berbeda karena panitia yang berstatus ASN (Aparatur Sipil Negara) di lingkungan Kanwil Kemenkumham Sumut tetap bertugas memastikan pelaksanaan ujian SKD berjalan baik.

Sebanyak 5000 peserta ujian SKD yang dilayani hari ini. 5000 peserta tersebut terbagi dalam 5 sesi pelaksanaan ujian. Panitia bertugas sesuai dengan pos yang sudah ditentukan, mulai dari pos absensi peserta, pos stempel tanda peserta, pos penitipan barang, pos registrasi pin peserta, pos pemeriksaan, pos tutorial tata cara ujian, hingga panitia benar-benar memastikan para peserta ujian dapat menjalankan ujian SKD dengan kondusif.

Adapun panitia daerah seleksi penerimaan CPNS Kemenkumham Sumatera Utara ini terdiri dari jajaran pejabat dan pegawai Kanwil Kemenkumham Sumut, Bapas dan Lapas/Rutan di Medan sekitar, Kantor Imigrasi di Medan sekitar, dan Balai Harta Peninggalan Medan. Pelaksanaan ujian SKD masih terus dilakukan, juga di hari Minggu hingga Jumat tanggal 7 Februari 2020.* (HUMAS)

Weekend2

Weekend3

Weekend4

Weekend5

Weekend6

Weekend7

Weekend8

Weekend9

Weekend10

Weekend11

Weekend12

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
PROVINSI SUMATERA UTARA
PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Putri Hijau No. 4, Kesawan, Medan Barat, Kota Medan, Sumatera Utara 20112
PikPng.com phone icon png 604605   081260894926
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    kanwilsumut@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    humas.kanwilsumut@gmail.com

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   Youtube kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI SUMATERA UTARA


         

  Jl. Putri Hijau No. 4, Kesawan, Medan Barat,
Kota Medan, Sumatera Utara 20112
  081260894926
  kanwilsumut@kemenkumham.go.id
  humas.kumhamsumut@gmail.com

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI