Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Menerima Audiensi Polda Sumatera Utara, Majelis Kehormatan Notaris Bersinergi Dalam Rangka Peningkatan Kinerja Penegakan Hukum

mkn polda sinergi1

Medan - Majelis Kehormatan Notaris Wilayah (MKNW) Sumatera Utara menerima audiensi dari Kepolisian Daerah Sumatera Utara bertempat di Ruang Rapat Pelayanan Hukum Kanwil Kemenkumham Sumut, Jumat (16/04/2021). Audiensi membahas mengenai legal formil dalam majelis kehormatan notaris memeriksa anggota notaris yang dipanggil oleh pihak kepolisian dikarenakan dugaan tindak pidana.

Ferry Susanto Limbong selaku Wakil Ketua Majelis Kehormatan Notaris Wilayah menjelaskan bahwa dalam memeriksa notaris, majelis berdasarkan pada Undang-Undang 2 tahun 2014 tentang Perubahan Atas UU 30 tahun 2004 tentang Jabatan Notaris dan Peraturan Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Nomor 17 Tahun 2021 tentang Tugas dan Fungsi, Syarat dan Tata Cara Pengangkatan dan Pemberhentian, Struktur Organisasi, Tata Kerja, dan Anggaran Majelis Kehormatan Notaris. Ferry menjelaskan supaya penyidik sebelum mengirimkan surat persetujuan pemeriksaan kepada majelis untuk memperlajari peraturan tersebut sehingga tidak terjadi penolakan persetujuan pemeriksaan dikarenakan bukan merupakan kewenangan majelis.

Selain itu Prof.Budiman Ginting dari unsur akademisi pada Majelis Kehormatan Notaris Wilayah Sumatera Utara menjelaskan agar penyidik lebih rinci lagi dalam menjelaskan keterkaitan notaris yang diminta persetujuan pemeriksaan dengan dugaan tindak pidana yang dilaporkan, dikarenakan pada mayoritas permohonan yang diperiksa oleh majelis tidak ditemukan legal standing notaris yang dimintai pemeriksaan dengan tidak pidana yang disampaikan.

Kasubdit II Haradah-Bangtah Ditreskrimum Polda Sumut, AKBP Maringan Simanjuntak berserta tim berterima kasih atas diterimanya audiensi dari Polda Sumatera Utara dengan baik dan akan segera menindaklanjuti masukan dari Majelis Kehormatan Notaris Wilayah Sumatera Utara. Maringan berharap supaya kerjasama antara Polda Sumatera Utara dan MKNW Sumatera Utara dapat berjalan dengan baik sehingga sinergi dalam rangka kinerja penegakan hukum yang berkaitan dengan notaris yang diduga terlibat dalam tindak pidana dapat berjalan sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku .

Sidang ini juga dihadiri oleh Anggota MKNW Sumut Henry Sinaga, Budiman dan Yusrizal berserta Sekretaris MKNW Sumut Surya Darma dan tim.

mkn polda sinergi2

mkn polda sinergi3

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
PROVINSI SUMATERA UTARA
PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Putri Hijau No. 4, Kesawan, Medan Barat, Kota Medan, Sumatera Utara 20112
PikPng.com phone icon png 604605   081260894926
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    kanwilsumut@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    humas.kanwilsumut@gmail.com

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   Youtube kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI SUMATERA UTARA


         

  Jl. Putri Hijau No. 4, Kesawan, Medan Barat,
Kota Medan, Sumatera Utara 20112
  081260894926
  kanwilsumut@kemenkumham.go.id
  humas.kumhamsumut@gmail.com

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI