Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Lakukan Penyerahan SK CPNS Pengganti, Kadivmin Kanwil Kemenkumham Sumut: "Kalian Bukan Hanya Pegawai Kemenkumham, Kalian adalah Abdi Negara"

 23 05 22 CPNS 1

Medan - Pada dasarnya, Pegawai Negeri Sipil (PNS) bukan hanya seorang pegawai tetapi seorang abdi negara yang mengabdikan waktu dan tenaganya untuk melayani masyarakat Indonesia. Kebanggaan tersebut harus tertanam pada diri PNS, khususnya para CPNS yang menjadi Tunas Pengayoman di lingkungan Kementerian Hukum dan HAM.

Menyadari pentingnya kesadaran tersebut, Kepala Divisi Administrasi Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara, Rudi Hartono, menyampaikan arahan dan penguatan kepada 10 orang CPNS pengganti dan yang belum mendapatkan penetapan NIP pada kegiatan serah terima SK CPNS yang berlangsung pada siang hari ini. Senin, (23/05/2022).

"Diterimanya SK ini bukan berarti kalian menjadi pegawai di Kementerian Hukum dan HAM, tetapi kalian adalah abdi negara yang mengabdikan diri kalian kepada negara," ujar Rudi.

Pria kelahiran 1965 tersebut kemudian menjelaskan bahwa SK yang diserahkan hari ini merupakan simbol atas komitmen masing-masing individu Tunas Pengayoman untuk mengabdikan waktu dan tenaganya kepada nusa dan bangsa.

"Kalian berbeda dengan pegawai lain yang pulang ketika waktunya pulang, kalian harus rela memberikan waktu kalian," tambah Rudi.

Kegiatan yang berlangsung di Ruang Kepala Bagian Umum ini dihadiri langsung oleh Kepala Bagian Umum, Sahata Marlen Situngkir, Kepala Subbagian Kepegawaian, Tata Usaha, dan Rumah Tangga, Devina Natalia Br Tarigan, dan Staf Subbagian Kepegawaian, Tata Usaha, dan Rumah Tangga.

23 05 22 CPNS 7

23 05 22 CPNS 7

23 05 22 CPNS 7

23 05 22 CPNS 7

23 05 22 CPNS 7

23 05 22 CPNS 7

 

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
PROVINSI SUMATERA UTARA
PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Putri Hijau No. 4, Kesawan, Medan Barat, Kota Medan, Sumatera Utara 20112
PikPng.com phone icon png 604605   081260894926
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    kanwilsumut@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    humas.kanwilsumut@gmail.com

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   Youtube kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI SUMATERA UTARA


         

  Jl. Putri Hijau No. 4, Kesawan, Medan Barat,
Kota Medan, Sumatera Utara 20112
  081260894926
  kanwilsumut@kemenkumham.go.id
  humas.kumhamsumut@gmail.com

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI