Medan - Direktur Jenderal Pemasyarakatan Reinhard Silitonga mengingatkan kembali Kepala Lapas dan Rutan Medan sekitar untuk tetap fokus membangun Zona Integritas di satuan kerjanya masing-masing. Hal ini disampaikan Dirjen PAS yang didampingi Kepala Kantor Wilayah Sutrisno ketika mengunjungi Lapas Kelas IIA Pancurbatu, Lapas Perempuan Kelas IIA Medan, Rutan Kelas I Medan, dan Rutan Perempuan Kelas IIA Medan pada Senin (29/5/2020).
Dirjen PAS menyampaikan bahwa reformasi birokrasi merupakan salah satu langkah awal untuk melakukan penataan terhadap sistem penyelenggaraan pemerintahan yang baik, efektif dan efisien, sehingga dapat melayani masyarakat secara cepat, tepat, dan profesional. Dalam rangka mengakselerasi pencapaian sasaran hasil tersebut, maka Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia RI khususnya jajaran Pemasyarakatan, perlu untuk membangun pilot project pelaksanaan reformasi birokrasi yang dapat menjadi percontohan penerapan pada unit-unit kerja lainnya. Untuk itu, perlu secara konkret dilaksanakan program reformasi birokrasi pada unit kerja melalui upaya pembangunan Zona Integritas.
Untuk itu, Dirjen PAS akan selalu mendorong setiap Satuan Kerja Pemasyarakatan di seluruh Indonesia agar serius membangun Zona Integritas yang nantinya akan menghasilkan pelayanan yang prima baik kepada warga binaan maupun masyarakat. Disamping itu, Dirjen PAS juga mengingatkan untuk mematuhi dan melaksanakan protokol kesehatan yang telah ditetapkan untuk menghadapi pandemi Covid 19. (HUMAS/RAD)