Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Kumham Sumut Tingkatkan Disiplin Kehadiran Kerja Pegawai

7Belas

Medan – Kehadiran kerja jadi salah satu faktor yang dipertimbangkan dalam penilaian kinerja pegawai Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara. Atasan langsung memiliki tanggung jawab atas pengawasan kehadiran pegawai. Hal ini disampaikan oleh Kepala Bagian Umum, Syafriadi Lubis, Kamis (7/12).

“Tanggung jawab kehadiran pegawai ada diatasan langsung. Saya minta kepada semuanya agar disiplin hadir dalam bekerja dan menerapkan hal ini. Ini sudah diamanatkan oleh pimpinan tertinggi, bapak Kepala Kantor Wilayah,” tegasnya saat bertindak sebagai Pembina Apel.

Mendekati akhir tahun, Satuan Kerja dibawah kepemimpinan Menkumham, Yasonna H Laoly ini pun melakukan optimalisasi pelaksanaan program-program yang sudah ditetapkan. “Kita maksimalkan pelaksanaan program yang belum selesai disisa tahun ini,” katanya.

Sementara itu, dalam membangun Zona Integritas, para pegawai diajak tetap menjaga semangat untuk memenuhi setiap hal yang diperlukan untuk mewujudkan predikat Wilayah Bebas dari Korupsi/Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBK/WBBM).

“Saya ingatkan untuk pemenuhan Lembar Kerja Evaluasi pada aplikasi e-RB. Mau tidak mau, suka tidak suka, saya harap kita semua masih tetap semangat. Karena dimanapun kita ditempatkan, hal ini jadi kewajiban yang harus dipenuhi,” lanjutnya.

Dilaksanakan di halaman kantor, Kepala Divisi Keimigrasian dan seluruh pegawai hadir mengikuti Apel pagi ini.

(humas/sowat)

7Belas2

7Belas3

7Belas4

7Belas5

7Belas6

7Belas7

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
PROVINSI SUMATERA UTARA
PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Putri Hijau No. 4, Kesawan, Medan Barat, Kota Medan, Sumatera Utara 20112
PikPng.com phone icon png 604605   081260894926
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    kanwilsumut@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    humas.kanwilsumut@gmail.com

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   Youtube kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI SUMATERA UTARA


         

  Jl. Putri Hijau No. 4, Kesawan, Medan Barat,
Kota Medan, Sumatera Utara 20112
  081260894926
  kanwilsumut@kemenkumham.go.id
  humas.kumhamsumut@gmail.com

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI