Medan, Bertindak sebagai pembina apel sore Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara, Kepala Subbidang Pembinaan, Teknologi Informasi, dan Kerjasama (Pariaman Saragih) menyampaikan arahan kepada seluruh peserta apel yang mengikuti kegiatan apel sore baik secara online dan ofline bahwa hari ini merupakan hari terakhir kerja di bulan Agustus dan mengingatkan kepada seluruh peserta agar segera mengejar target kinerja di triwulan III tahun 2021 ini sebagai pencapaian kinerja kantor wilayah. “Hari ini merupakan hari terakhir kerja di bulan Agustus tahun 2021, besok kita sudah memasuki bulan September, untuk itu saya mengingatkan kembali, untuk Target Kinerja Kantor Wilayah di Triwulan III, agar segera kita laksanakan dan penuhi data dukungnya sesegera mungkin.” kata Pariaman di ruang Saharjo (31 Agustus 2021)
“Untuk laporan Revisi LAKIP tahun 2020, besok hari terakhir diserahkan kepada Bagian Program dan Hubungan Masyarakat di Subbagian Program dan Pelaporan.” lanjutnya.
Di masa pandemi saat ini Pariaman juga mengingatkan kepada seluruh pegawai yang melaksanakan pekerjaannya dari rumah (WFH) agar tetap mengikuti apel pagi dan apel sore dan tetap mematuhi protokol kesehatan. Sebagai mana kita ketahui bersama, bahwa salah satu manfaat kegiatan apel adalah sebagai sarana informasi bagi seluruh pegawai. (Humas/FM)