Medan – Kanwil Kemenkumham Sumut segera mendeklarasikan Janji Kinerja sekaligus Penandatanganan Perjanjian Kinerja dan Komitmen Pelaksanaan Zona Integritas menuju Wilayah Bebas dari Korupsi dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani yang akan diselenggarakan esok hari, Selasa, 11 Januari 2021.
“Mari kita sama-sama mensukseskan kegiatan besok yang akan diikuti juga bersama para UPT agar kegiatan dapat berjalan lancar,” kata Plt Kepala Divisi Pemasyarakatan, Erwedi Supriyatno dalam amanatnya saat Apel Pagi, Senin (10/01).
Lebih lanjut diingatkan pula agar para pegawai bersama-sama melaksanakan Apel sebagai kewajiban selaku ASN dalam peningkatan kedisiplinan. Selain itu, masing-masing Divisi juga diminta segera membuat Target Kinerja yang akan segera dilaksanakan tahun 2022 yang berpedoman pada Target Kinerja Kemenkumham disesuaikan dengan anggaran yang disediakan. Terkait kegiatan rehabilitasi, pelaksanaannya untuk sementara dikurangi, baik rehabilitasi sosial maupun rehabilitasi medis.
Kepala Kanwil, Imam Suyudi; Kepala Divisi Administrasi, Betni Humiras Purba, Pejabat Struktural dan para pegawai turut mengikuti Apel yang dilaksanakan di Halaman Kanwil. Usai Apel, Jajaran Pimpinan Tinggi Pratama melakukan pemeriksaan atribut terhadap setiap pegawai. (HUMAS/sowat)