Medan - Divisi Keimigrasian Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara sambut kehadiran Divisi Keimigrasian Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Timur dalam rangka koordinasi dan silaturrahmi. Rabu, (22/02/2023).
Kehadiran rombongan kali ini dimaksud sebagai studi tiru mengenai pengawasan keberangkatan terhadap awak kapal dan/atau penumpang yang melebihi masa ijin tinggal pada Kantor Imigrasi Kelas II TPI Belawan.
Kepala Divisi Keimigrasian Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Timur, Tri Prasetyo, Kepala Kantor Imigrasi Kelas I TPI Tanjung Perak, Herico Sandi, Kepala Seksi Lalu Lintas Keimigrasian dan rombongan melakukan silaturahmi serta koordinasi terlebih dahulu ke Divisi Keimigrasian Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara sebelum kemudian turun ke UPT yang merupakan wilayah kerja dari Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara.
Kehadiran rombongan ini disambut langsung oleh Kepala Divisi Keimigrasian Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara, Ignatius Purwanto, beserta Kepala bidang Intelijen dan Penindakan Keimigrasian serta Kepala Bidang Perizinan dan Informasi Keimigrasian.
Ignatius mengucapkan terima kasih atas kehadiran Tri beserta rombongan, karena berkat kunjungan ini pengawasan serta sinergitas antar sesama terhadap keberangkatan awak kapal dan penumpang di Wilayah Sumatera Utara dapat terlaksana.