Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Kanwil Kemenkumham Sumut Laksanakan Program BPHN Mengasuh SD Negeri 064024 Medan Selayang

 21 03 23 LUHKUM 1

Medan - Maraknya kasus kriminalitas yang dilakukan oleh anak-anak saat ini menjadi perhatian pemerintah. Oleh karenanya, Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara ikut serta dalam program BPHN Mengasuh yang diselenggarakan secara serentak di seluruh Indonesia. Tepatnya hari ini, Selasa (21/03/2023), bertempat di SDN 064024 Medan Selayang, Penyuluh Hukum melaksanakan penyuluhan bertema “Mencegah Kenakalan dan Kriminalitas Anak dengan Memahami Nilai Pancasila dalam Kehidupan Sehari-hari”. Kegiatan penyuluhan hukum ini disambut dengan sangat baik oleh Kepala SDN 064024 Medan Selayang, Masnur Lukito, beserta guru pengajar dengan mempersiapkan setiap sarana prasarana yang mendukung kegiatan penyuluhan hukum berjalan dengan lancar.

Dalam kesempatan penyuluhan hukum ini, Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM yang diwakili oleh Penyuluh Hukum Ahli Pertama, Desniar Damanik dan Davin Hansel Pasaribu menyampaikan materi masing-masing terkait dengan “Upaya Mencegah Tindakan Agresif Siswa” dan “Bullying dan Upaya Pencegahannya”. Setiap materi yang diberikan oleh penyuluh hukum sangat disambut antusias oleh siswa dan siswi dimana hal ini terlihat dari respon aktif siswa menjawab setiap pertanyaan dan memberikan kesimpulan dari materi yang telah diterimanya. Diharapkan kegiatan serupa dapat dilaksanakan kembali di kemudian hari sebagai bentuk langkah meningkatkan kesadaran hukum bagi anak-anak didik.

21 03 23 LUHKUM 5

21 03 23 LUHKUM 5

21 03 23 LUHKUM 5

21 03 23 LUHKUM 5

 

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
PROVINSI SUMATERA UTARA
PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Putri Hijau No. 4, Kesawan, Medan Barat, Kota Medan, Sumatera Utara 20112
PikPng.com phone icon png 604605   081260894926
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    kanwilsumut@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    humas.kanwilsumut@gmail.com

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   Youtube kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI SUMATERA UTARA


         

  Jl. Putri Hijau No. 4, Kesawan, Medan Barat,
Kota Medan, Sumatera Utara 20112
  081260894926
  kanwilsumut@kemenkumham.go.id
  humas.kumhamsumut@gmail.com

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI