Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Kanwil Kemenkumham Sumut Ikuti Rapat Persiapan Ujian Seleksi Kenaikan Pangkat Penyesuaian Ijazah dan Ujian Dinas

pi dan udin1

Medan – Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Sumatera Utara, diwakili oleh Kepala Divisi Administrasi Rudi Hartono mengikuti Rapat persiapan ujian seleksi kenaikan pangkat penyesuaian ijazah dan ujian dinas di lingkungan Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia tahun anggaran 2022, secara virtual. (24/05)

Dibuka oleh Kepala Bagian Perencanaan dan Sistem Informasi Kepegawaian (PSIK) Biro Kepegawaian Sekretariat Jenderal Kementerian Hukum dan HAM, Achmad Fahrurazi, yang menyampaikan secara detail rencana tahapan seleksi kenaikan pangkat T.A. 2022 serta data kelulusan seleksi administrasi, dimana dari 2.563 yang diajukan, 2.386 yang memenuhi syarat dan 177 tidak memenuhi syarat. Kabag PSIK juga menyampaikan kelulusan dari ujian ini berdasakan pada passing grade yang telah ditetapkan. Adapun ketentuan peserta ujian ialah membawa kartu peserta ujian, membawa peralatan pribadi, mengenakan PDH II (kemeja biru lengan panjang), dan wajib hadir 60 menit sebelum ujian dimulai.

“Semoga pelaksanaan kegiatan ini dapat berjalan dengan baik dan lancar. Jika ada kendala, segera berkoordinasi dengan kami”, tutupnya.

Pada Kanwil Kemenkumham Sumut sendiri, ujian seleksi kenaikan pangkat penyesuaian ijazah dan ujian dinas dilaksanakan pada tanggal 30 Mei 2022, bertempat di aula soepomo lantai 5 Kantor Wilayah, yang akan diikuti oleh 140 peserta dengan rincian 55 orang penyesuaian ijazah dan 85 orang ujian dinas.

Turut mengikuti rapat dari ruang Saharjo Kanwil Kemenkumham Sumut antara lain, Kepala Sub Bagian Kepegawaian Kepegawaian, Tata Usaha dan Rumah Tangga Devina Natalia Br. Tarigan, Kepala Subbagian Hubungan Masyarakat, Reformasi Birokrasi dan Teknologi Informasi Bambang Suhendra beserta staf Sub Bagian Kepegawaian.

pi dan udin2

pi dan udin3

pi dan udin4

pi dan udin5

pi dan udin6

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
PROVINSI SUMATERA UTARA
PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Putri Hijau No. 4, Kesawan, Medan Barat, Kota Medan, Sumatera Utara 20112
PikPng.com phone icon png 604605   081260894926
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    kanwilsumut@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    humas.kanwilsumut@gmail.com

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   Youtube kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI SUMATERA UTARA


         

  Jl. Putri Hijau No. 4, Kesawan, Medan Barat,
Kota Medan, Sumatera Utara 20112
  081260894926
  kanwilsumut@kemenkumham.go.id
  humas.kumhamsumut@gmail.com

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI