Medan, 08 Juni 2018, Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara (Priyadi) didampingi Kepala Divisi Imigrasi (Icon Siregar) dan Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM (Ardiansyah) menerima kunjungan audiensi Deputi III Bidang Hukum dan HAM Kementerian Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan Republik Indonesia (Kemenkopolhukam RI) di Ruang Kerja Kepala Kantor Wilayah yakni Asisten Deputi Pemajuan dan Perlindungan Hak Asasi manusia (Brigadir Jenderal Rudy Syamsir), Kepala Bidang Pemajuan Hak Asasi Manusia (Hendra Ginting) dan Kepala Bidang Perlindungan Hak Asasi manusia (Kolonel Berty Sumakud). Adapun maksud kunjungan dari Tim Deputi III Bidang Hukum dan HAM Kemenkopolhukam RI tersebut adalah untuk melaksanakan Koordinasi Rencana Aksi Nasional Hak Asasi Manusia (RANHAM) diwilayah Saumatera Utara termasuk dengan Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara. Kepala Kantor Wilayah menyampaikan dukungannya atas adanya penguatan koordinasi dan sinergitas yang dibangun dengan Deputi III Bidang Hukum dan HAM Kementerian Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan Republik Indonesia (Kemenkopolhukam RI) dalam hal permasalahan yang di hadapi oleh Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara khususnya terkait penegakan Hak Asasi Manusia yang terjadi di dalam Lapas dan Rutan. (Humas)