MEDAN - Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara, Sutrisman melantik sebanyak 119 Pejabat di lingkungan Kantor Wilayah Kemenkumham Sumut. Acara pengambilan sumpah jabatan dan pelantikan pejabat administrasi jabatan Eselon III, Eselon IV, Eselon V serta Fungsional Tertentu ini juga turut dihadiri oleh keluarga masing-masing pejabat yang dilantik.
Dalam sambutan yang disampaikan setelah melantik para pejabat yang terdiri dari sejumlah Kepala UPT (Unit Pelaksana Teknis), Kepala Bidang, Kepala Seksi hingga JFT di lingkungan Kanwil Kemenkumham Sumut, Sutrisman menyampaikan selamat menjalankan tugas dengan baik sesuai dengan era yang dituntut bekerja cepat.
"Pejabat yang menggantikan saya perintahkan segera bertugas karena banyak pekerjaan menunggu. Jangan berlama-lama, terhitung hari ini bila sudah bisa langsung bertugas. Yang akan digantikan segera laksanakan inisiasi jangan diperlama," tegas Sutrisman.
Dalam acara yang dilaksanakan di Aula Lantai V Gedung Kanwil Kemenkumham Sumut pada Kamis (9 Januari 2020), Sutrisman menambahkan keluarga mempunyai peranan sangat penting dalam menyukseskan tugas para pejabat. Disampaikan Sutrisman, keluarga sangat memengaruhi segala-galanya.
"Sangat dibutuhkan dukungan penuh dari keluarga. Kanwil Kemenkumham Sumut ini adalah keluarga besar, lakukan team work tidak terkecuali juga ditujukan bagi para anggota Dharma Wanita," tutur Sutrisman.
Acara pengambilan sumpah jabatan dan pelantikan ini menindaklanjuti Keputusan Menteri Hukum dan HAM SEK-48.KP.03.03 Tahun 2019 tanggal 27 Desember 2019, Keputusan Menteri Hukum dan HAM SEK-52.KP.03.03 Tahun 2019 tanggal 31 Desember 2019 serta Keputusan Menteri Hukum dan HAM SEK-46.KP.03.04 Tahun 2019 tanggal 29 Maret 2019.
Acara ini turut dihadiri oleh Penasihat Dharma Wanita Persatuan Pengayoman yang juga istri Kakanwil Kemenkumham Sumut, Ny. Artati Sutrisman didampingi para anggota DWP Pengayoman. Juga turut hadir Kepala Divisi Administrasi Sismolo, Kepala Divisi Pemasyarakatan Mhd. Jahari Sitepu, Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM Agustinus Pardede dan para pejabat, JFT dan JFU di lingkungan Kanwil Kemenkumham Sumut.* (HUMAS)