Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Kakanwil Kumham Sumut Sampaikan Team Work Yang Baik Menciptakan Kinerja Yang Unggul

07.11.22APG1

Semangat Pagi Dongan Pengayoman, sudah lama ya minda tidak menyapa Dongan Pengayoman, tidak terasa kurang lebih satu bulan lagi kita akan meninggalkan Tahun 2022. Bagaimana dengan tahun 2022 Dongan Pengayoman sekalian ?, tentunya penuh suka cita bukan?,  Nah terkait dengan rencana di tahun 2023 sudah bisa di list goals nya mau apa saja. Buat kalian yang mungkin goals nya di tahun ini ada yang belum tercapai harus tetap semangat seperti kata lae’ nya minda “Ketika kamu melakukan sesuatu yang indah dan tidak ada yang memperhatikan, jangan sedih. Karena matahari setiap pagi adalah tontonan yang indah, namun sebagian besar penonton masih tidur”.- John Lennon.

Medan- Mengawali pembuka kerja pada awal minggu bulan November seperti biasa Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara melaksanakan apel pagi, Senin, 07 November 2022 bertempat di halaman depan Kantor Wilayah. Imam Suyudi selaku Kepala Kantor Wilayah bertindak sebagai Pembina dalam pelaksanaan apel tersebut.

Dalam amanatnya Imam menyampaikan bahwa per tanggal 1 November 2022 layanan fitur absensi mandiri yang tersedia pada aplikasi SIMPEG KUMHAM telah ditiadakan dan untuk seluruh Unit Eselon I, Kantor Wilayah, dan seluruh Unit Pelaksana Teknis menerapkan absensi kerja melalui mesin face print. Untuk itu Imam menghimbau kepada seluruh jajaran pegawai agar tidak lupa dalam menerapkannya mengingat perhitungan tunjangan kinerja akan dihitung berdasarkan absensi yang tersedia melalui mesin tersebut.

“Memasuki akhir tahun mari kita tuntaskan beberapa monitoring dan evaluasi jika masih ada yang belum terselesaikan pada setiap subbagian”, ucapnya.

Imam juga mengingatkan selain dari tugas dan pokok kita dalam bekerja sebagai Kantor Wilayah kita juga harus memfasilitasi kegiatan – kegiatan yang berasal dari pusat dan juga memfasilitasi satuan kerja di lingkungan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara.

“Diperlukan kerja sama dan komunikasi yang baik untuk dapat mensukseskan setiap kegiatan dan fasilitasi yang diadakan, mengingat dengan hal tersebut dapat menciptakan komunikasi efektif antara Unit Eselon I kepada Kantor Wilayah sampai dengan Unit Pelaksana Teknis. Team work yang baik menciptakan kinerja yang unggul”, tambahnya.

Menutup amanatnya Imam menginformasikan untuk menonton film Nariti yang sudah tayang pada di Bioskop pada tanggal 03 November kemarin. Turut hadir dalam pelaksanaan apel pagi Erwedi Supriyatno selaku Kepala Divisi Pemasyarakatan, Pejabat Administrator, Pejabat Pengawas dan seluruh jajaran pegawai Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara.(HUMAS/MR.R).

07.11.22APG7

07.11.22APG7

07.11.22APG7

07.11.22APG7

07.11.22APG7

07.11.22APG7

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
PROVINSI SUMATERA UTARA
PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Putri Hijau No. 4, Kesawan, Medan Barat, Kota Medan, Sumatera Utara 20112
PikPng.com phone icon png 604605   081260894926
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    kanwilsumut@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    humas.kanwilsumut@gmail.com

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   Youtube kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI SUMATERA UTARA


         

  Jl. Putri Hijau No. 4, Kesawan, Medan Barat,
Kota Medan, Sumatera Utara 20112
  081260894926
  kanwilsumut@kemenkumham.go.id
  humas.kumhamsumut@gmail.com

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI