Medan- Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Sumatera Utara Imam Suyudi didampingi Kepala Divisi Administrasi Betni Humiras Purba menyaksikan pelaksanaan vaksinasi Covid-19 bagi Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas I Labuhan Deli, yang bertempat di aula Rutan Labuhan Deli, Jumat (08/10).
Pelaksanaan vaksinasi ini bekerja sama dengan Komandan Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut (Lantamal) I Belawan. Kegiatan vaksinasi ini dilaksanakan dalam rangka mendukung program pemerintah mewujudkan masyarakat yang sehat. Vaksinasi tahap I ini rencanakan akan menyasar 500 orang WBP yang memiliki Kartu Tanda Penduduk. Menurut Kepala Rutan Labuhan Deli Nimrot Sihotang, Vaksinasi ini merupakan vaksinasi gelombang ke-5. Sebelumnya Rutan Labuhan Deli telah bekerjasama dengan instansi lainnya dalam pelaksanaan vaksinasi di Rutannya.
"Saya ucapkan terimakasih kepada Lantamal I Belawan atas kerjasamanya. Dan apresiasi kepada Karutan atas usahanya mengupayakan agar seluruh WBP mendapatkan vaksin," ujar Imam.
Seluruh WBP sebelum melaksanakan Vaksinasi dimulai dengan pendaftaran dan screening. Setelah dilakukan screening dan peserta Vaksin yang dinyatakan sehat lalu di arahkan untuk dilakukan suntik Vaksin. Setelah di suntik vaksin peserta akan di arahkan untuk menunggu dan dilakukan observasi selama 30 menit untuk dilihat apakah ada gejala efek samping. Setelah selesai lalu diarahkan untuk mengambil kartu vaksinasi Covid-19 tahap I.
Setelah dilakukan penyuntikan vaksin COVID-19, seluruh WBP harus tetap disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan 3M (memakai masker, menjaga jarak, dan menghindari kerumunan, serta mencuci tangan.