Medan – Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara diwakili oleh Kepala Subbidang Pelayanan Kekayaan Intelektual Desy Anggerainy mengikuti Webinar IP Talks : Brand Hours dan dengan tema “Kesadaran Cinta dan Bangga Merek Indonesia Brand Lokal Makin Di Kenal” secara virtual pada Selasa, (30/01).
Kegiatan dibuka oleh Plt. Direktur Jenderal Kekayaan Intelektual Ir. Razilu, M.Si., CGCAE yang mengatakan bahwa untuk Tahun 2023 merupakan Tahun Merek dengan tema "Membangun Kesadaran Cinta dan Bangga Merek Indonesia".
Pentingnya perlindungan merek karena mempunyai nilai tambah dan nilai ekonomi atau produk bertambah karena adanya unsur merek yang di kemas dalam bentuk menarik sehingga merek merefleksikan dan menceritakan reputasi dari suatu produk yang dapat meningkatkan prestise konsumen yang menggunakan produk.
Kegiatan dihadiri oleh Direktur Merek dan Indikasi Geografis Kurniawan Telaumbanua S.H., M.H., Co-Founder & CEO Brodo Yukka Harlanda, Brand Activist Arto Biantoro serta 33 Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM se-Indonesia.
Kegiatan tersebut diakhiri dengan kegiatan panel diskusi antara Narasumber, peserta Webinar yang dibacakan langsung oleh Moderator kegiatan, Emil Faiza.