Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Dalam Rangka Menyambut Hari raya Idul Fitri 1443 H Kanwil Kemenkumham Sumut Mengadakan Penguatan Terhadap Satker di Jajarannya Mengenai Peningkatan Kewaspadaan

RIZAL 1

Medan – Menindaklanjuti Surat Edaran Direktur Jenderal Pemasyarakatan Nomor : PAS – 478.PK.08.05.01 Tahun 2022 tanggal 01 April 2022 tentang Peningkatan Kewaspadaan Selama Bulan Ramadhan dan Idul Fitri 1443 h / 2022 M, Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara mengadakan penguatan kepada seluruh Unit Pelaksana Tenis ( UPT ) Pemasyarakatan secara daring virtual zoom yang dipimpin langsung oleh Kepala Kantor Wilayah Imam Suyudi didampingi Kepala Divisi Pemasyarakatan Erwedi Supriyatno beserta jajaran. Bertempat di ruang Saharjo, Kamis 28 April 2022.

Imam menyampaikan Terkhusus untuk jajaran pengamanan pemberlakuan cuti bersama harus dijalankan dengan mempertimbangkan prioritas keamanan juga saya himbau untuk mengadakan sistem tenaga piket bantuan agar keamanan pada jajaran pengamanan dapat berjalan dengan aman dan tertib di seluruh layanan yang tersedia, dan tidak dibenarkan dengan alasan apapun seluruh pengunjung tidak dapat bertatap muka dengan warga binaan.

“Seluruh jajaran agar memfasilitasi layanan video call dan penitipan makanan dan obat – obatan”, ucap Imam.

Tak lupa Imam mengucapkan terima kasih dan mengapresiasi kepada seluruh jajaran pengamanan terkhusus Rutan Perempuan Kelas IIA Medan yang memperoleh Predikat Rutan terbaik se-Indonesia pada saat Perayaan Hari Bakti Pemasyarakatan. Tak hanya sampai disitu Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara juga memperoleh penghargaan Penghasil PNBP terbanyak di tahun 2021. 

Dilanjutkan dengan penjelasan Kadiv Pemasyarakatan bahwa peningkatan kewaspadaan pada hari raya Idul Fitri harus dijalankan dengan maksimal dengan membuat jadwal tugas bantuan pengamanan dari seluruh jajaran, memastikan jaringan listrik berfungsi dengan baik. Menjalankan kunci pemasyarakatan yakni 3+1 ( Deteksi Dini, Zero Halinar, dan Sinergitas dengan aparat penegak hukum ) dan back to basic secara optimal.

Divisi Pemasyarakatan Kemenkumham Sumut juga siap membantu UPT jajaran untuk memaksimalkan pelayanan dan pengawasan selama libur Idul Fitri 1443 H

 

RIZAL 2

RIZAL 3

 

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
PROVINSI SUMATERA UTARA
PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Putri Hijau No. 4, Kesawan, Medan Barat, Kota Medan, Sumatera Utara 20112
PikPng.com phone icon png 604605   081260894926
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    kanwilsumut@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    humas.kanwilsumut@gmail.com

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   Youtube kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI SUMATERA UTARA


         

  Jl. Putri Hijau No. 4, Kesawan, Medan Barat,
Kota Medan, Sumatera Utara 20112
  081260894926
  kanwilsumut@kemenkumham.go.id
  humas.kumhamsumut@gmail.com

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI