Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Tutup Kegiatan Promosi dan Diseminasi Kekayaan Intelektual Komunal, Kabid Pelayanan Hukum Kumham Sumut : KIK Sebagai Identitas Bangsa Jangan Sampai di Klaim Pihak Lain

tutup diseminasi kik24 1

Pematangsiantar - Kegiatan Promosi dan Diseminasi Kekayaan Intelektual Komunal yang diselenggarakan oleh Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara, Divisi Pelayanan Hukum dan HAM, Bidang Pelayanan Hukum, Subbidang Pelayanan Kekayaan Intelektual dengan mengambil tema “Membangun Budaya Kreatif untuk Memajukan Ekonomi Bersama dengan Kekayaan Intelektual” resmi ditutup oleh Kepala Bidang Pelayanan Hukum Yulius Manurung, yang mewakili Kepala Kantor Wilayah Mhd. Jahari Sitepu dan Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM Alex Cosmas Pinem, yang bertempat di Hotel Sibayak International Berastagi. (29/02/24)

Mengawali sambutannya Yulius menyampaikan terimakasihnya kepada seluruh narasumber dan moderator kegiatan yang telah mengisi kegiatan ini, begitu juga kepada seluruh peserta yang telah hadir sampai saat ini. Yulius berharap kerjasama antara Kantor Wilayah dan seluruh peserta yang hadir tetap dapat berlanjut dan tidak berhenti sampai disini, tetap peserta juga dapat berperan sebagai penyambung atau penerus informasi ke yang lain.

Mengenai kontribusi Kemenkumham terhadap KIK, Yulius menyampaikan bahwa Kemenkumham memiliki sebuah program unggulan di wilayah khusus kepada guru yaitu Guru Kekayaan Intelektual (Ruki). Yulius berharap kedepannya terjalin kerjasama yang lebih baik dengan Dinas Pendidikan agar di setiap sekolah memiliki Guru Kekayaan Intelektual.

“Guna KIK ialah untuk menjaga kedaulatan bangsa, KIK sebagai jati diri dan identitas bangsa jangan sampai di klaim oleh pihak lain”, ingat Yulius menutup sambutannya.

Turut hadir dalam kegiatan ini Kepala Subbidang Pelayanan Kekayaan Intelektual Desy Anggerainy dan jajaran Bidang Pelayanan Hukum Kanwil Kemenkumham Sumut. Kegiatan ini telah berlangsung selama 3 hari mulai dari 26 hingga 28 Februari 2024 dengan peserta dari Unsur Dinas Pemerintah Provinsi/Kota terkait, Unsur Akademisi, Pelaku Seni, Maestro dan Pemuka Adat.

tutup diseminasi kik24 2

tutup diseminasi kik24 3

tutup diseminasi kik24 4

tutup diseminasi kik24 5

tutup diseminasi kik24 6

tutup diseminasi kik24 7

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
PROVINSI SUMATERA UTARA
PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Putri Hijau No. 4, Kesawan, Medan Barat, Kota Medan, Sumatera Utara 20112
PikPng.com phone icon png 604605   081260894926
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    kanwilsumut@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    humas.kanwilsumut@gmail.com

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   Youtube kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI SUMATERA UTARA


         

  Jl. Putri Hijau No. 4, Kesawan, Medan Barat,
Kota Medan, Sumatera Utara 20112
  081260894926
  kanwilsumut@kemenkumham.go.id
  humas.kumhamsumut@gmail.com

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI