Medan – Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara (KUSUMA) kembali berinovasi dengan menggunakan teknologi informasi dalam upaya meningkatkan kualitas dan kinerja seluruh pegawai agar efektif dan efisien melalui Google Calendar. Agenda Kegiatan pada Google Calendar ini diinput secara berkala oleh setiap Sub Bagian/Bidang yang kemudian dapat diakses oleh seluruh pegawai.
“Link Google Calendar setiap harinya kami bagikan di Group KUSUMA. Apabila ada agenda kegiatan yang belum dimasukkan, diminta peran aktif para Pejabat Pengawas untuk dapat mengisi dijadwal agenda tersebut atau dapat mengubungi Saudara Adinda di Bagian Humas,” jelas Kepala Sub Bagian Hubungan Masyarakat, Reformasi Birokrasi dan Teknologi Informasi, Bambang Suhendra saat membina Apel Sore, Senin (19/07/2021).
KUSUMA sendiri telah melaksanakan kegiatan Apel secara virtual selama masa Pandemi Covid-19 setiap harinya bagi Apel Pagi maupun Apel Sore. Agar seluruh insan KUSUMA dapat mengikuti kegiatan ini, Bambang menyampaikan bahwa Sub Bagian Hubungan Masyarakat dan Sub Bagian Pengelolaan Keuangan dan Barang Milik Negara mengambil langkah tepat dengan menambah kapasitas partisipan pada aplikasi teleconference yang digunakan.
“Diharapkan kepada kita semua untuk tetap disiplin mengikuti Apel Pagi dan Sore secara virtual sesuai dengan Nota Dinas Kepala Kantor Wilayah Nomor W.2.-UM.01.01-10747 tanggal 14 Juli 2021,” tegas Bambang.
Turut mengikuti Apel secara virtual Jajaran Pimpinan Tinggi, Pejabat Administrator dan Pengawas serta seluruh pegawai KUSUMA. (HUMAS/sowat)