Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Tingkatkan Jumlah Pendaftaran Perseroan Perorangan, Kanwil Kumham Sumut Berkoordinasi Dengan Stakeholder di Daerah

WhatsApp Image 2024 05 17 at 20.11.12

 

Karo - Dalam rangka mendongkrak jumlah pendaftaran Perseroan Perorangan di wilayah, berbagai cara dilakukan oleh Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara, salah satu cara yang dilakukan adalah dengan menjalin kerjasama dengan stakeholder di daerah sebagai instansi pembina UMK yang dapat merangkul langsung UMK binaan.
Terkait hal tersebut, kali ini Kanwil Kemenkumham Sumatera Utara berkoordinasi dengan Dinas Ketenagakerjaan , koperasi, UKM Kab. Karo, dan Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kab. Samosir untuk membicarakan mengenai Perseroan Perorangan terkait peningkatan pendaftaran Perseroan Perorangan di daerah. (17/5) 

Kunjungan ini dilakukan oleh Tim Pelaksana Layanan AHU serta di terima langsung oleh Kabid Promosi Dinas Ketenagakerjaan , koperasi, UKM Kab. Karo Kepala Bidang Promosi Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kab. Samosir sebagai lanjutan dari kegiatan Sosialisasi terkait perseroan perorangan yang telah dilaksanakan sebelumnya untuk mengetahui kendala dan permasalahan yang ditemui oleh pelaku usaha dalam melakukan pendaftaran Perseroan Perorangan serta mengingatkan kembali akan pentingnya status badan hukum di perseroan perorangan bagi pengembangan usaha mikro dan kecil khususnya di daerah Kab. Karo dan Kab. Samosir

Dengan adanya kerjasama ini diharapkan dapat meningkatkan jumlah Perseroan Perorangan di daerah khususnya Kab. Karo dan Samosir dan memberikan manfaat yang sangat besar bagi pelaku ekonomi kreatif di Samosir, dan Danau Toba pada umumnya.

WhatsApp Image 2024 05 17 at 20.08.19

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
PROVINSI SUMATERA UTARA
PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Putri Hijau No. 4, Kesawan, Medan Barat, Kota Medan, Sumatera Utara 20112
PikPng.com phone icon png 604605   081260894926
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    kanwilsumut@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    humas.kanwilsumut@gmail.com

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   Youtube kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI SUMATERA UTARA


         

  Jl. Putri Hijau No. 4, Kesawan, Medan Barat,
Kota Medan, Sumatera Utara 20112
  081260894926
  kanwilsumut@kemenkumham.go.id
  humas.kumhamsumut@gmail.com

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI