MEDAN – Salah satu poin yang ditekankan Presiden Joko Widodo dalam pidato yang disampaikan saat pelantikan Presiden dan Wakil Presiden periode 2019-2024 beberapa waktu lalu, adalah tidak ada visi misi menteri yang ada visi misi Presiden Wakil Presiden. Tidak adanya visi misi menteri ini memacu Kementerian Hukum dan HAM RI dalam menyelaraskan program-program yang sesuai dengan visi misi Presiden. Hal tersebut disampaikan Staf Khusus Menteri Kementerian Hukum dan HAM RI, Fajar B.S. Lase dalam kegiatan Pengarahan dan Diskusi oleh Staf Ahli dan Staf Khusus Menteri Hukum dan HAM RI Tentang Pelaksanaan Revitalisasi Pemasyarakatan serta Monitoring dan Evaluasi dan Evaluasi Target Kinerja Tahun 2019 yang diadakan di Aula Gedung Kanwil Kemenkumham Sumut, Medan (Rabu,06/11/2019).
“Penyelarasan program-program kementerian khususnya Kementerian Hukum dan HAM ini tentu untuk mempercepat realisasi Visi Misi Presiden dan Wakil Presiden” ujar Fajar saat memberikan kata sambutan.
Lebih lanjut Fajar juga memaparkan 5 (lima) fokus kerja Kabinet Indonesia Maju Tahun 2019 – 2024 yaitu pengembangan SDM (Sumber Daya Manusia), pembangunan infrastruktur, penyederhanaan regulasi, penyederhanaan birokrasi dan transformasi ekonomi. Fajar juga menambahkan pelaksanaan revitalisasi juga dapat dilaksanakan secara efektif.
Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Sumut, Sutrisman dalam kata sambutannya mengucapkan selamat datang kepada Staf Khusus Menteri Kementerian Hukum dan HAM. Kakanwil Sumut juga menjelaskan, bahwa turut menyukseskan visi dan misi Presiden dan Wakil Presiden yang selaras dengan program-program Kemenkumham, Aparatur Sipil Negara (ASN) tak cukup melakukan aktivitas dan pekerjaan secara rutinitas saja. Melainkan, ASN mampu bekerja kreatif dan mau mencoba dengan cara-cara baru dan cara-cara yang berbeda.
“Jangan terjebak pada rutinitas. Coba hal-hal baru yang berorientasi pada hasil,” tegas Kakanwil.
Kegiatan ini juga turut dihadiri oleh Kepala Divisi Administrasi, Indah Rahayuningsih, Kepala Divisi Pemasyarakatan, Mhd.Jahari Sitepu, Kepala Divisi Keimigrasian, Silvester Sili Laba dan para Kepala Unit Pelaksana Teknis (UPT) di Lingkungan Kanwil Kemenkumham Sumut.* (Humas Kanwil Sumut)