Belawan – Setelah memberikan penguatan di Rutan labuhan Deli, Staf Khusus Menteri Hukum dan HAM R.I, Milton Hasibuan langsung melakukan kunjungan ke Kantor Imigrasi Kelas II TPI Belawan. Kunjungan kerja ini disambut baik oleh Kepala Kantor Imigrasi Belawan, Berthi Mustika. Kunjungan ini untuk memberikan penguatan sekaligus mengevaluasi Pembangunan Zona Integritas menuju WBK/WBBM di Kanim Belawan, Selasa 1 September 2020.
Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara, Sutrisno dan Kepala Divisi Administrasi, Betni Humiras Purba turut mendampingi staf khusus Menteri dalam memberikan penguatan yang diikuti seluruh pegawai Kanim Belawan.
Dalam penguatannya, Milton memberikan masukan, arahan, dan motivasi kepada seluruh jajaran keimigrasian untuk terus berbenah diri guna memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat sehingga dapat meraih predikat satker Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM). Milton juga menyampaikan pesan Menteri Hukum dan HAM RI dalam paparannya agar tidak ada praktek percaloan, bebas pungli, petugas memberikan pelayanan secara responsive, prosedur yang jelas, biaya yang transparan, dan yang tidak kalah pentingnya adalah kepastian waktu penyelesaian dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat.
“Menteri Hukum dan HAM RI memerintahkan kepada seluruh kepala kantor wilayah, kepala divisi, kepala UPT untuk berperan aktif dan saling bersinergi untuk terus meningkatkan pemahaman internalisasi pembangunan zona integritas seluruh satuan kerja di wilayahnya,” tutur Milton.
Sebelumnya, Kepala Kantor Imigrasi Belawan memperkenalkan yel-yel, video profil Kanim Belawan serta memberikan paparan. Sutrisno memberikan saran supaya Kepala Kantor Imigrasi Belawan lebih fokus menjelaskan paparan.
“Fokus untuk melakukan perbaikan yang sesuai dengan rekomendasi dari tim TPN”, tutup Kakanwil. (HUMAS/AN)