Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Simak Hasil Pembahasan Rencana Aksi, Kanwil Kemenkumham Sumut Hadiri Rapat Pleno Rakor Dukman Tahun 2024

18 07 24 PLENO 1

Jakarta - Simak hasil pembahasan masing-masing komisi, Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara hadiri kegiatan Rapat Pleno pada Rapat Koordinasi Pengendalian Dukungan Manajemen Tahun 2024. Kamis, (18/07/2024).

Dimulai dengan topik Kehumasan dan Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE), Kepala Divisi Administrasi Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Bengkulu, Machyudhie, menyampaikan bahwa Komisi III telah membahas berbagai isu-isu aktual yang dihadapi, khususnya dalam pelaksanaan SPBE di satuan kerja. Oleh karenanya, Tim Komisi III setuju bahwa penyusunan manajemen risiko SPBE penting untuk dilaksanakan di seluruh satuan kerja pada Semester Kedua Tahun 2024.

"Pada semester kedua tahun 2024 ini, akan dilaksanakan penyusunan manajemen risiko SPBE di Kantor Wilayah maupun Unit Pelaksana Teknis demi meminilasir risiko-risiko yang mungkin terjadi dalam pelaksanaan SPBE di lingkungan Kementerian Hukum dan HAM," ujar Machyudhie.

Disamping Kehumasan dan SPBE, Kepala Divisi Administrasi Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Nusa Tenggara Barat, Muslim Alibar, juga hadir di atas panggung untuk menyampaikan hasil pembahasan rencana aksi pengelolaan Barang Milik Negara (BMN) dan Sumber Daya Manusia (SDM) sebagai perwakilan dari Tim Komisi II. Alibar menyampaikan bahwa timnya merasa pemantauan secara berjenjang yang efektif dalam pelaksanaan tindak lanjut persetujuan pengelolaan BMN yang dilakukan oleh seluruh satuan kerja.

"Untuk memastikan bahwa seluruh satuan kerja telah menindaklanjuti persetujuan pengelolaan BMN, perlu adanya pemantauan yang efektif secara berjenjang yang melibatkan semua unsur mulai dari Biro BMN, Kantor Wilayah, sampai kawan-kawan di Unit Pelaksana Teknis," ujar Alibar.

Menjadi tim terakhir yang memberikan hasil pembahasannya, Kepala Divisi Administrasi Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Selatan, Rahmi Widhiyanti, menyampaikan hasil pembahasan mengenai Perencanaan dan keuangan yang dilaksanakan oleh Komisi I. Secara khusus, Rahmi menyampaikan bahwa saat ini terdapat persepsi yang berbeda dalam pelaksanaan layanan di satuan kerja sehingga perlu ada penekanan dan sosialisasi lebih lanjut terkait pelaksanaan parameter-parameter kepatuhan pelayanan publik yang ada.

"Dari pembahasan kami bersama mengenai sarana prasarana dan standar layanan, terdapat persepsi yang berbeda dalam pelaksanaan standar layanan serta aduan-aduan yang masuk. Dan ini menjadi pr kita bersama yang harus diselesaikan dengan melalsanakan kepatuhan-kepatuhan pelayanan publik dengan parameter-parameter yang ada," jelas Rahmi.

Turut hadir pada kegiatan kali ini Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara, Agung Krisna, Kepala Divisi Administrasi, Sahata Marlen Situngkir, serta Kepala Bagian Program dan HUMAS, Hotmonaria Damanik.

18 07 24 PLENO 2

18 07 24 PLENO 3

18 07 24 PLENO 4

18 07 24 PLENO 5

18 07 24 PLENO 6

18 07 24 PLENO 7

18 07 24 PLENO 8

 

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
PROVINSI SUMATERA UTARA
PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Putri Hijau No. 4, Kesawan, Medan Barat, Kota Medan, Sumatera Utara 20112
PikPng.com phone icon png 604605   081260894926
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    kanwilsumut@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    humas.kanwilsumut@gmail.com

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   Youtube kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI SUMATERA UTARA


         

  Jl. Putri Hijau No. 4, Kesawan, Medan Barat,
Kota Medan, Sumatera Utara 20112
  081260894926
  kanwilsumut@kemenkumham.go.id
  humas.kumhamsumut@gmail.com

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI