Medan, Bertempat di Aula Lantai 1 Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara, Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara (Drs.Imam Suyudi, Bc.IP., S.H., M.H.) yang di dampingi Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM Sumatera Utara (Purwanto S.H., M.H.), Kepala Sub Bidang Fasilitasi Pembentukan Produk Hukum Daerah (Eka N.A.M. Sihombing S.H., M.Hum) beserta seluruh Perancang Peraturan Perundang-undangan Kantor Wilayah turut hadir menyaksikan secara virtual kegiatan Rapat Koordinasi Penguatan dan Optimalisasi Kelembagaan Perangkat Daerah yang Melaksanakan Urusan Pemerintahan di Bidang Kesatuan Bangsa dan Politik (Kamis/15 April 2021)
Kegiatan ini dilaksanakan guna menyamakan dan menyatukan pandangan tentang pembentukan Badan/Kantor/Perangkat Daerah Kesatuan Bangsa dan Politik di Provinsi/Kabupaten/Kota di seluruh Indonesia. Direktur Jenderal Politik dan Pemerintahan Umum Kementerian Dalam Negeri (Dr. Drs. Bahtiar, M.Si) membuka kegiatan ini. Dalam sambutannya, Bahtiar menyampaikan tentang maksud pelaksanaan kegiatan rapat koordinasi ini dan menjelaskan tentang tugas pokok dan fungsi Perangkat Daerah Kesatuan Bangsa dan Politik “penguatan kelembagaan ini menurut saya sangat penting” kata Bahtiar (Humas/FM)