Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Reformasi Birokrasi Masih Berlanjut di Kumham Sumut, Pembina Apel Pagi : "Sistem Sudah Menuntut Kita untuk Berubah"

03 12 21 APPAG 1

Medan - Meski tahun 2021 akan segera berakhir, perjuangan panjang mewujudkan zona integritas melalui reformasi birokrasi masih terus berlanjut. Hal ini disampaikan oleh Kepala Bagian Pelaporan dan Hubungan Masyarakat, Hotmonaria Damanik, dalam amanatnya sebagai Pembina Apel Pagi. Jum'at, (03/12/2021).

"Reformasi Birokrasi ini sudah dibuat dari tahun 2010. Ada banyak sekali perubahan kalau kita melihat kilas balik bagaimana kita bekerja di tahun 2010 dan membandingkannya dengan cara kita bekerja saat ini," ungkap Mona.

Menurutnya, sistem kerja di Kementerian Hukum dan HAM saat ini sudah menuntut seluruh pegawainya untuk berubah. Inti dari Pembangunan Zona Integritas melalui Reformasi Birokrasi adalah tercapainya birokrasi yang akuntabel dan transparan.

"Mengingat ini bulan terakhir tahun 2021, akhir dari Triwulan Keempat dan B12. Banyak sekali laporan-laporan yang minggu ini harus kita selesaikan dan upload," tambah Mona.

Kegiatan rutinitas Apel Pagi ini dilaksanakan dengan menerapkan Protokol Kesehatan yang ketat.

03 12 21 APPAG 6

03 12 21 APPAG 6

03 12 21 APPAG 6

03 12 21 APPAG 6

03 12 21 APPAG 6

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
PROVINSI SUMATERA UTARA
PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Putri Hijau No. 4, Kesawan, Medan Barat, Kota Medan, Sumatera Utara 20112
PikPng.com phone icon png 604605   081260894926
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    kanwilsumut@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    humas.kanwilsumut@gmail.com

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   Youtube kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI SUMATERA UTARA


         

  Jl. Putri Hijau No. 4, Kesawan, Medan Barat,
Kota Medan, Sumatera Utara 20112
  081260894926
  kanwilsumut@kemenkumham.go.id
  humas.kumhamsumut@gmail.com

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI