Medan – Memperingati detik-detik Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia (RI), ratusan insan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara (KUSUMA) mengikuti Upacara Hari Ulang Tahun (HUT) ke-76 RI secara virtual yang terpusat di halaman Istana Merdeka dimana Presiden Joko Widodo bertindak selaku inspektur upacara, Selasa (17/8/2021).
Seragam mengenakan masker berwana merah-putih yang melambangkan bendera kebangsaan dan pakaian adat dari berbagai suku, Jajaran Pimpinan Tinggi KUSUMA, Pejabat Administrator dan Pengawas hadir mengikuti upacara dari Ruang Saharjo Kanwil sementara pegawai lainnya mengikuti secara seksama di kediaman masing-masing.
Tahun ini, Kementerian Hukum dan HAM menetapkan tema peringatan HUT ke-76 Kemerdekaan RI “KUMHAM Tangguh, KUMHAM Tumbuh” yang menunjukkan optimisme insan Pengayoman menghadapi berbagai kondisi sesuai dengan tema nasional “Indonesia Tangguh, Indonesia Tumbuh”.
Pelaksanaan upacara diselenggarakan secara terbatas dan dengan menerapkan protokol kesehatan Covid-19. Hal ini dilakukan untuk lebih mengutamakan kesehatan dan keselamatan jajaran KUSUMA dimasa Pandemi Covid-19 saat ini. (HUMAS/Sowat)