Medan- Kepala Kantor Wilayah Sutrisno kembali menegaskan agar semua pihak merapatkan barisan bergandengan tangan membangun Zona Integritas menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) di Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Sumatera Utara. Hal ini disampaikan Sutrisno kepada seluruh Ketua dan Anggota Kelompok Kerja Pembentukan Zona Integritas Menuju Wilayah Bebas dari Korupsi di Ruang Rapat Sekretariat WBK Kantor Wilayah, Rabu (21/10).
Dalam arahannya, Sutrisno menugaskan agar setiap Ketua Kelompok Kerja WBK mamacu para anggotanya untuk menyelesaikan target kinerja yang telah ditentukan. Dengan demikian, jika semuanya bekerja bersama-sama, Sutrisno yakin Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Sumatera Utara akan meraih predikat WBK.
"Hanya selangkah lagi kita akan meraih WBK, saya tegaskan kepada seluruh pihak agar merapatkan barisan saling bergandengan tangan menyelesaikan target kinerja yang telah ditentukan, terutama para Ketua Pokja, pacu terus anggotanya. Saya yakin Kanwil Sumut bisa", tekan Kakanwil.