Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Penutupan Rekonsiliasi Data Laporan Keuangan Semester II TA 2021 Kemenkumham Sumut

2001Rekon9

Medan – Rekonsiliasi Data Laporan Keuangan Semester II TA 2021 jajaran Kanwil Kemenkumham Sumatera Utara telah berlangsung sejak Senin, 17 Januari 2022 lalu dan hari ini mencapai puncak penutupannya, Kamis (20/01).

“Proses evaluasi dan perbaikan yang kita lakukan diharapkan memberi perbaikan sehingga tidak didapati temuan berulang demi tersusunnya Laporan Keuangan Semester II TA 2021 yang akurat, transparan, akuntabel dan tepat waktu yang merupakan wujud pertanggungjawaban atas pelaksanaan anggaran sebagaimana tercantum dalam Undang-Undang Nomor 17 tahun 2003 tentang Keuangan Negara,” kata Kepala Kanwil yang diwakilkan oleh Kepala Bagian Umum, Sahata Marlen Situngkir.

Rekonsiliasi ini dilaksanakan dalam rangka menyusun laporan keuangan di tingkat wilayah yang merupakan gabungan atas laporan keuangan dari seluruh  satuan kerja di lingkungan Kanwil Kemenkumham Sumut. Diharapkan dari kegiatan ini dapat terbentuk sinergitas dan kolaborasi seluruh komponen di lingkungan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara dan sebagai wadah bagi para operator untuk menjadi profesional dalam menghasilkan laporan keuangan yang berkualitas, akurat dan akuntabel sesuai Standar Akuntansi Pemerintah (SAP).

“Secara khusus, saya mengapresiasi seluruh Operator SAIBA dan SIMAK BMN yang telah mengikuti kegiatan Rekonsiliasi ini dengan maksimal,” lanjutnya.

Kegiatan penutupan ini dihadiri oleh Kepala Lapas Kelas I Medan, Kepala Bapas Kelas I Medan, Kepala Rutan Kelas I Medan, Kepala Rutan Kelas I Labuhan Deli, Kepala Rutan Kelas IIB Tanjung Pura dan Kepala Lapas Kelas III Pemuda Langkat, Kepala Subbagian Pengelolaan Keuangan dan Barang Milik Negara, Maraulina dan jajaran serta seluruh sebanyak 113 orang Operator SIMAK BMN dan SAIBA di Lingkungan Kanwil Kemenkumham Sumatera Utara. Kegiatan ini juga dihadiri secara langsung oleh pendamping dari unit Eselon I yaitu dari Ditjen AHU dan dihadiri secara virtual oleh pendamping dari Sekretariat Jenderal, Ditjen Pemasyarakatan dan Ditjen Imigrasi. (HUMAS/sowat)

2001Rekon9

2001Rekon9

2001Rekon9

2001Rekon9

2001Rekon9

2001Rekon9

2001Rekon9

2001Rekon9

2001Rekon9

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
PROVINSI SUMATERA UTARA
PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Putri Hijau No. 4, Kesawan, Medan Barat, Kota Medan, Sumatera Utara 20112
PikPng.com phone icon png 604605   081260894926
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    kanwilsumut@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    humas.kanwilsumut@gmail.com

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   Youtube kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI SUMATERA UTARA


         

  Jl. Putri Hijau No. 4, Kesawan, Medan Barat,
Kota Medan, Sumatera Utara 20112
  081260894926
  kanwilsumut@kemenkumham.go.id
  humas.kumhamsumut@gmail.com

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI