Medan – Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Sumatera Utara (KUSUMA) melaksanakan apel pagi secara virtual, yang berpusat di Ruang Saharjo dan diikuti Jajaran Pimpinan Tinggi, Pejabat Administrator dan Pengawas serta seluruh pegawai baik secara langsung maupun virtual. (Selasa,10/08/2021).
Bertindak sebagai Pembina Apel, Kepala Bidang Umum Sahata Marlen Situngkir dalam amanatnya mengingatkan seluruh ASN KUSUMA akan pentingnya kedisiplinan maupun kinerja yang kedepannya merupakan perhitungan untuk remunerasi, untuk pelaksanaan tugas yang baik dan benar. Juga akan ada kegiatan penguatan pembangunan Zona Integritas menuju WBK/WBBM dalam rangka persiapan menghadapi Tim Penilai Nasional (TPN) oleh Inspektorat Jenderal secara virtual agar diikuti bersama dalam rangka melengkapi data dukung, dan menguatkan serta menyatukan seluruh persepsi yang sama dimana Kanwil maupun satuan kerja dibawahnya memiliki predikat WBK/WBBM.
Menutup arahannya, Pembina juga menyampaikan adanya program Kusuma Batak, yaitu pembinaan mental rohani untuk agama Kristen yang dilaksanakan secara langsung maupun virtual, juga merupakan pemenuhan data dukung WBK maupun target kinerja, agar diikuti oleh seluruh pegawai yang beragama Kristen.