Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Pembangunan Rutan Humbang Hasundutan Dimulai, Kadivmin Kanwil Kemenkumham Sumut Pantau Langsung Pelaksanaannya

07 09 23 HUMBAHAS 1 

Humbang Hasundutan - Pembangunan di Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Humbang Hasundutan dimulai, Kepala Divisi Administrasi Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara, Rudi Hartono, turun langsung pantau pelaksanaannya. Kamis, (07/09/2023).

Setelah menyambangi Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Sidikalang, Rudi bersama Tim Bagian Program dan Hubungan Masyarakat melanjutkan monitoring dan evaluasi hari ini ke Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Humbang Hasundutan.

Jika sebelumnya monitoring difokuskan pada pelaksanaan Pembangunan Zona Integritas, SPBE, Kehumasan, dan Manajemen Risiko, kali ini monitoring dan evaluasi juga dilaksanakan untuk memantau pelaksanaan pembangunan gedung Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Humbang Hasundutan yang baru saja dimulai.

Kehadiran Rudi dan tim mendapatkan sambutan yang hangat dari Kepala Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Humbang Hasundutan, Herry Hasudungan Simatupang. Kepada jajaran Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Humbang Hasundutan, Rudi mengingatkan untuk dapat memperhatikan risiko-risiko yang bisa mengganggu lancarnya pembangunan yang sedang dilaksanakan kali ini.

"Perhatikan risiko-risiko itu, mitigasi semua risikonya dan cari solusi terbaik untuk menyelesaikan risiko tersebut sebelum risiko-risiko itu menjadi permasalahan nyata yang menghambat pembangunan ini," tegas Rudi.

Ia juga berharap setiap tahapan pembangunan Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Humbang Hasundutan data dilaksanakan secara maksimal dan bisa terselesaikan tepat waktu sesuai target yang ditetapkan dengan kualitas yang direncanakan.

"Agar setiap proses pada tahapam pembangunan ini dapat dilaksanakan dengan maksimal dan pembangunan dapat selesai tepat waktu dengan kualitas yang direncanakan," harap Rudi.

Kegiatan kemudian dilanjutkan dengan monitoring dan evaluasi terkait Pembangunan Zona Integritas, SPBE, Kehumasan, dan Manajemen Risiko oleh Staf Bagian Program dan Hubungan Masyarakat bersama operator dari Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Humbang Hasundutan.

Turut hadir pada kegiatan kali ini Kepala Bagian Program dan Hubungan Masyarakat, Hotmonaria Damanik, dan Staf Bagian Program dan Hubungan Masyarakat Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara.

07 09 23 HUMBAHAS 8

07 09 23 HUMBAHAS 8

07 09 23 HUMBAHAS 8

07 09 23 HUMBAHAS 8

07 09 23 HUMBAHAS 8

07 09 23 HUMBAHAS 8

07 09 23 HUMBAHAS 8

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
PROVINSI SUMATERA UTARA
PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Putri Hijau No. 4, Kesawan, Medan Barat, Kota Medan, Sumatera Utara 20112
PikPng.com phone icon png 604605   081260894926
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    kanwilsumut@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    humas.kanwilsumut@gmail.com

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   Youtube kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI SUMATERA UTARA


         

  Jl. Putri Hijau No. 4, Kesawan, Medan Barat,
Kota Medan, Sumatera Utara 20112
  081260894926
  kanwilsumut@kemenkumham.go.id
  humas.kumhamsumut@gmail.com

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI