Medan - Kepala Kantor Wilayah (Dewa Putu Gede) mengunjungi Lapas/Rutan Medan sekitarnya untuk memantau dan memastikan layanan kunjungan Hari Raya Idul Fitri 1440 H berjalan dengan kondusif, yang akan berlangsung mulai hari ini, Rabu (05/06) sampai dengan sabtu (08/06). Kakanwil pertama sekali memantau Lapas Kelas I Medan.
Dalam kunjungannya Kakanwil mengecek persiapan panitia layanan kunjungan mulai dari pendaftaran sampai dengan keluarnya pengunjung dari Lapas. Sepanjang pemantauannya, Kakanwil cukup puas dengan persiapan yang dilakukan oleh Kalapas (Frans Elias Nico) bersama pegawainya. Kakanwil melihat adanya papan informasi berupa Layout Alur Layanan Kunjungan Lebaran yang akan memberikan rasa nyaman dan memudahkan pengunjung.
Selain itu, Kakanwil juga mengunjungi blok hunian dan berdialog dengan WBP terkait dengan pelayanan baik ketersediaan air dan makanan yang disediakan. Kemudian, WBP menjelaskan bahwa ketersediaan cukup melimpah dan mereka merasa senang dengan pelayanan yang diberikan.
Selanjutnya, Kakanwil mengunjungi Rutan Kelas I Medan, Lapas Perempuan Kelas IIA Medan dan Rutan Perempuan Kelas II B Medan. Disana Kakanwil melakukan hal yang serupa dengan di Lapas Kelas I Medan. (Humas Kanwil)