Medan- Mulai pekan dengan semangat, Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM (Purwanto) mengingatkan kepada seluruh pegawai untuk ikut berpartisipasi pada kegiatan yang akan terlaksana dan terus berusaha mempertahankan integritas yang telah dibangun di Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara.
“Saat ini, waktunya kita membenahi dan mempersiapkan diri dalam menghadapi WBK/WBBM. Oleh karena itu, kita harus mempertahankan integritas dan citra positif yang kita miliki di mata masyarakat,” ujar Purwanto selaku Pembina Apel Pagi hari ini, Senin (20/09/2021).
Hal ini dipertegas oleh Kepala Kantor Wilayah (Imam Suyudi) yang memberikan pengarahan kepada seluruh pegawai setelah Apel Pagi selesai.
“Hal yang kita lakukan saat ini sudah sangat maksimal, untuk itu, kita harus memiliki komitmen bersama untuk menjaga perjuangan yang telah kita lakukan satu tahun ini,” ujar Imam.
Imam berharap seluruh 209 pegawai dan 24 Pegawai Pemerintah Non Pegawai Negeri (PPNPN) untuk dapat mengintropeksi diri dan menjaga diri di lingkungan masyarakat. (HUMAS/afit)