Medan - Dalam rangka mempererat silaturahmi dan meningkatkan keimanan serta ketakwaan pegawai muslim selama bulan Ramadhan, Keluarga Besar Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Sumatera Utara mengadakan acara buka bersama yang berlangsung di aula Soepomo (Selasa, (26/03/2024). Acara ini dihadiri oleh Kepala Kantor Wilayah, Mhd. Jahari Sitepu pejabat struktural, pegawai, dan Kepala Satuan Kerja Medan sekitar.
Kegiatan ini diawali dengan pembacaan ayat suci Al-Qur'an yang dibawakan oleh ananda M. Zikri Habibi sihite, buka bersama kali ini tidak hanya diisi dengan santap bersama, namun juga dengan tausiah yang disampaikan oleh Ustaz Muhammad Ridho Lubis. Dalam tausiahnya, Ustaz Ridho menekankan pentingnya membangun kebersamaan dan kekeluargaan di lingkungan kerja, serta mengajak seluruh hadirin untuk meningkatkan amal ibadah selama bulan Ramadhan.
"Ramadhan adalah momentum untuk kita semua membersihkan hati dan memperkuat ikatan persaudaraan, tidak terkecuali di lingkungan kerja. Melalui momen buka bersama ini, kita diajak untuk saling mengenal dan memahami lebih dalam lagi, sehingga tercipta suasana kerja yang harmonis dan produktif," ujar Ustaz Ridho dalam tausiahnya.
Dalam sambutannya Kakanwil menyampaikan bahwa kegiatan buka bersama ini merupakan salah satu bentuk pembinaan rohani pegawai muslim di lingkungan Kemenkumham Sumut. Beliau berharap, melalui kegiatan ini, seluruh pegawai dapat mengambil hikmah dan pelajaran yang berharga untuk diterapkan dalam kehidupan sehari-hari, baik di lingkungan kerja maupun di masyarakat.
Kegiatan buka bersama ini berakhir dengan doa bersama yang dipimpin oleh Ustaz Muhammad Ridho Lubis. Semua peserta terlihat antusias mengikuti rangkaian acara dari awal hingga akhir. Acara ini diharapkan dapat menjadi tradisi tahunan yang terus menerus dilaksanakan untuk memperkuat ukhuwah Islamiyah di antara pegawai Kemenkumham Sumut.