Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

LAKUKAN PENGAWASAN INTERNAL, KEPALA KANTOR WILAYAH SIDAK DI RUTAN KLAS IIB TARUTUNG

Medan – Sebagai upaya antisipatif peredaran narkoba dan pungli serta  perlakuan diskriminatif yang diduga dilakukan petugas dalam memberikan layanan kepada Warga Binaan, Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara, Ibnu Chuldun, Rabu (17/05/2017) melakukan Sidak di Rutan Klas IIB Tarutung. Sidak ini dilakukan dalam rangka Monitoring ke Unit Pelaksana Teknis Tapanuli Utara sekitarnya dan dilakukan sebagai bentuk pengawasan internal bertujuan untuk mencegah terjadinya penyalahgunaan wewenang, penyimpangan, dan pelanggaran terhadap peraturan perundang-undangan sehingga tercipta tertib administrasi dan manajemen pemasyarakatan yang mampu mengelola dan mendayagunakan sumber daya secara efektif dan efisien yang meliputi petugas pemasyarakatan, sarana dan prasarana guna melaksanakan tugas dan fungsi pemasyarakatan. Dalam kunjungannya Kepala Kantor Wilayah, Ibnu Chuldun,  didampingi Karutan Klas IIB Tarutung, berkeliling untuk memonitor setiap fasilitas dan Bahan Makanan bagi Warga Binaan Pemasyarakatan serta meninjau secara langsung blok hunian di Rutan Klas IIB Tarutung. Sebelum kunjungan ini berakhir, Kepala Kantor Wilayah menghimbau kepada setiap petugas untuk selalu menjaga integritas dan tetap waspada serta selalu bersinergi dalam menjalankan tugas. Kepala Kantor Wilayah juga berpesan kepada setiap petugas pemasyarakatan untuk tetap bekerja maksimal serta menghindari tindakan Pungli dalam memberikan layanan kunjungan Warga Binaan Pemasyarakatan. (Humas Kanwil).

 

Sidak di Rutan Tarutung3Kepala Kantor Wilayah, Ibnu Chuldun sedang Menyampaikan Arahan kepada Petugas Pemasyarakatan
di Rutan Klas IIB Tarutung.
 
 
 

Sidak di Rutan Tarutung2Kepala Kantor Wilayah, Ibnu Chuldun sedang Memeriksa Kelengkapan Pakaian Dinas Petugas Pemasyarakatan.

 

 

Sidak di Rutan TarutungKepala Kantor Wilayah didampingi Karutan Klas IIB Tarutung sedang Memberikan Bimbingan dan Arahan Kepada WBP.

 

 

Sidak di Rutan Tarutung4Kepala Kantor Wilayah, Ibnu Chuldun sedang Memeriksa Bahan Makanan WBP di Rutan Klas IIB Tarutung.

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
PROVINSI SUMATERA UTARA
PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Putri Hijau No. 4, Kesawan, Medan Barat, Kota Medan, Sumatera Utara 20112
PikPng.com phone icon png 604605   081260894926
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    kanwilsumut@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    humas.kanwilsumut@gmail.com

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   Youtube kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI SUMATERA UTARA


         

  Jl. Putri Hijau No. 4, Kesawan, Medan Barat,
Kota Medan, Sumatera Utara 20112
  081260894926
  kanwilsumut@kemenkumham.go.id
  humas.kumhamsumut@gmail.com

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI