Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Laksanakan Assessment, Kumham Sumut Kembangkan Karir Pegawai Sesuai Potensi

5Juni15

Medan – Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara segera melaksanakan assesment dari segi manajerial, sosio-kultural, teknis serta menyangkut literasi digital diawali oleh Kepala Kantor Wilayah, Imam Suyudi dan para Kepala Divisi disusul seluruh pegawai.

“Rabu nanti saya dan para kepala Divisi akan mengikuti assesment di Jakarta menyangkut manajerial, sosio-kultural dan teknis serta menyangkut literasi digital. Seluruh pejabat pun akan melaksanakan assesment serupa di bulan Juli dalam 10 hari. Tidak perlu khawatir, assessment ini akan melihat potensi kita yang paling kuat dalam rangka pengembangan karir ASN,” jelas Imam dalam Apel Pagi, Senin (5/6).

Saat ini, Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara juga sudah memasuki penilaian pembangunan Zona Integritas menuju WBK/WBBM oleh Tim Penilai Nasional. Menurut Imam, ini merupakan hasil dari team work yang baik. Diharapkannya seluruh pegawai terus melaksanakan tugas masing-masing dengan maksimal tanpa membuat cela yang merugikan masyarakat.

“Intinya, kita masing-masing melaksanakan tugas dengan baik. Setiap Tim Kelompok Kerja pembangunan Zona Integritas mengevaluasi setiap program kerjanya. Dalam rangka penilaian ini sampai akhir tahun, kita jaga komitmen kita semua untuk menyukseskan seluruh kegiatan yang dilakukan,” tambahnya.

Bertindak selaku Pembina Apel, dijelaskan bahwa pelaksanaan Apel sebagai kesiapan para pegawai dalam melaksanakan tugas. Selain itu, Apel juga sebagai sarana penyebaran informasi baik terkait pelaksanaan tugas dari setiap Divisi maupun pelaksanaan kegiatan dalam membangun Zona Integritas.

Apel diikuti oleh Kepala Divisi Administrasi dan Pemasyarakatan serta seluruh jajaran pegawai.

(humas/sowat)

5Juni15

5Juni15

5Juni15

5Juni15

5Juni15

5Juni15

5Juni15

5Juni15

5Juni15

5Juni15

5Juni15

5Juni15

5Juni15

5Juni15

5Juni15

 

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
PROVINSI SUMATERA UTARA
PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Putri Hijau No. 4, Kesawan, Medan Barat, Kota Medan, Sumatera Utara 20112
PikPng.com phone icon png 604605   081260894926
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    kanwilsumut@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    humas.kanwilsumut@gmail.com

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   Youtube kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI SUMATERA UTARA


         

  Jl. Putri Hijau No. 4, Kesawan, Medan Barat,
Kota Medan, Sumatera Utara 20112
  081260894926
  kanwilsumut@kemenkumham.go.id
  humas.kumhamsumut@gmail.com

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI